Hati-hati! 5 Jenis Sepatu Ini Bisa Membuat Kaki Kita Jadi Bau

By Marcella Oktania, Kamis, 23 November 2017 | 12:00 WIB
pinterest.com (Marcella Oktania)

Buat kita yang punya kaki yang gampang berkeringat, masalah kita hanya satu, kaki yang lebih gampang bau. Hal ini bisa diperparah dengan jenis sepatu yang kita pakai, lho. Makanya, yuk ketahui 5 jenis sepatu yang bisa membuat kaki kita jadi makin bau!

(Baca juga: Yuk Ikuti 7 Tips Mudah Memakai Blazer Biar Enggak Terlihat Tua!)

Flat shoes memang nyaman banget dipakai, nih. Tapi sayangnya, flat shoes bisa membuat kaki kita jadi bau, lho. Ini karena bagian depan kaki kita tertutupi dengan baik tanpa sirkulasi udara yang cukup. Bagian jari-jari kaki kita juga berkeringat yang menyebabkan bau kaki enggak tertahankan. Kita tetap bisa menggunakan flat shoes, asalkan pilih bahan leather, ya.

Sneakers juga nyaman dipakai sepanjang hari. Tapi, sama seperti flat shoes, sneakers juga menutupi bagian kaki kita dengan baik dan menyebabkan kaki jadi leih gampang berkeringat. 

Kalaupun harus memakai sneakers, pastikan kita menggunakan kaos kaki, ya. Coba cari sneakers dengan bahan kanvas agar ada sirkulasi udara untuk kaki kita.

(Baca juga: 5 Tips Mix n Match Motif Army Biar Penampilan Makin Swag!)

Sepatu dengan bahan karet juga enggak baik untuk kita, nih. Ini karena sepatu karet mengukung kaki kita yang menyebabkan panas dan lembap. Nantinya, kaki kita jadi lebih cepat berkeringat dan berbau.

Sama seperti flat shoes dan sneakers, pump heels enggak punya ruang terbuka untuk bagian depan kaki kita. Ditambah lagi, memakai heels membutuhkan sedikit perjuangan lebih, kaki kita jadi bakalan lebih cepat berkeringat, nih. Kalau bisa, gunakan open toe heels untuk memberikan ruang sirkulasi untuk kaki kita.

(Baca juga: Ini 13 Jenis Heels yang Harus Kita Ketahui! Mana Favoritmu?)

Sudah bukan rahasia lagi kalau boots bisa bikin penampilan kita jadi makin edgy. Sayangnya, karena menutupi kaki kita secara keseluruhan, boots sangat rentan buat kita pemilik kaki yang gampang bau, nih.

Sama seperti pump heels, usahakan mencari boots dengan bukaan sedikit di bagian depan kaki agar punya ruang pergantian udara.

(Baca juga: 3 Kesalahan Ini Bisa Bikin Aksesori Kita Enggak Awet & Cepat Karatan)