Siklon Tropis CEMPAKA dan Angin Kencang di Beberapa Wilayah Indonesia. Kita Harus Waspada!

By Ifnur Hikmah, Rabu, 29 November 2017 | 06:00 WIB
Hati-hati, girls. (Ifnur Hikmah)

Kita harus berhati-hati nih girls! Beberapa hari ini di beberapa wilayah sedang mengalami angin kencang bahkan ternyata ada siklon tropis baru yang berhasil dideteksi oleh TCWC (Tropical Center Warning Center) yaitu Tropis Cempaka.

Berikut fakta-fakta yang harus kita tahu mengenai Siklon Tropis Cempaka!

(Baca juga: Gunung Agung dan gunung berapi lainnya di Indonesia)

Tropis Cempaka

Pusat Peringatan Dini Siklon Tropis BMKG (Tropical Center Warning Center/TCWC) pada hari Senin, 27 November 2017 berhasil mendeteksi siklon tropis yang tumbuh sangat dekat dengan pesisir selatan Pulau Jawa dengan nama CEMPAKA.

Adanya Siklon Tropis Cempaka di wilayah Perairan sebelah Selatan Jawa Tengah mengakibatkan perubahan pola cuaca di sekitar lintasannya.

Dampak yang ditimbulkan adanya siklon tropis CEMPAKA berupa: Potensi Hujan Lebat di Wilayah Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur.

Potensi angin kencang

Akan ada potensi angin kencang hingga 30 knot di Wilayah Kep. Mentawai, Bengkulu, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY Yogyakarta, Laut Jawa, Selat Sunda bagian Utara, Perairan Utara Jawa Timur hingga Kep. Kangean, Laut Sumbawa, Selat Bali hingga Selat Alas, Selat Lombok bagian Selatan, dan Perairan Selatan Bali hingga Pulau Sumba.

Potensi gelombang tinggi 2.5 – 6 meter di Perairan Selatan Jawa Timur, Laut Jawa bagian Timur, Selat Sunda bagian Selatan, Perairan Selatan Banten hingga Jawa Barat, Samudera Hindia Barat Bengkulu hingga Selatan Jawa Tengah.

(Baca juga: 6 olahan makanan cepat saji Fiesta Ready Meal yang cocok untuk setiap kesempatan)

Dampak dari Tropis Cempaka