4 Aktor Korea Pendatang Baru yang Langsung Jadi Lead Actor di Drama dalam Waktu Kurang dari Satu Tahun

By Ifnur Hikmah, Selasa, 5 Desember 2017 | 12:15 WIB
Butuh waktu singkat untuk jadi lead actor (Ifnur Hikmah)

Kita enggak pernah bisa menebak perjalanan hidup seseorang, termasuk perjalanan karier seorang seleb.

Ada yang butuh waktu bertahun-tahun sampai akhirnya dipercaya menjadi lead actor, tapi ada juga yang hanya memakan waktu singkat.

Berikut 4 aktor Korea pendatang baru yang langsung jadi lead actor di drama dalam waktu kutang dari satu tahun.

(Baca juga: 8 seleb Kpop yang pernah lahir dan tinggal di luar Korea)

Enggak heran kalau Yang Se Jong jadi hot item di dunia entertainment Korea saat ini.

Debut tahun di 2016 di drama hits Romantic Doctor, Teacher Kim, Yang Se Jong langsung mencuri perhatian lewat wajah tampannya dan kemampuan aktingnya.

And the rest is history. Se Jong tampil di Saimdang, Light's Diary dan Duel, dan tahun ini dia dipercaya jadi lead actor di Temperature of Love.

Se Jong mendapat kepercayaan ini dalam waktu kurang dari satu tahun dan dia membuktikan kalau aktingnya memang patut diperhitungkan.

(Baca juga: 10 fakta tentang Han Hyun Min, model kulit hitam pertama di Korea)

Woo Do Hwan debut lewat drama Man Living in Our House, dan setelah itu dia mengembangkan sayapnya ke layar lebar lewat film Master dan Operation Chromite.