Cobain 4 Resolusi Cinta Buat Si Jomblo Di Tahun 2018 Berikut!

By Indra Pramesti, Senin, 1 Januari 2018 | 06:00 WIB
Apa resolusi cinta di tahun 2018, girls? (Indra Pramesti)

Enggak kerasa sebentar lagi kita bakal menghadapi tahun 2018. Ada yang di tahun 2017 punya pacar, ada yang sedih baru putus, da nada juga yang ngomel-ngomel karena belum dapat gebetan.

Daripada kita mengasihani diri sendiri, lebih baik cobain aja nih, 4 resolusi cinta buat si jomblo di tahun 2018!

(Baca juga: Ini yang Ada di Pikiran Cowok Saat Jatuh Cinta Diam-diam)

Mungkin di tahun 2017 kita terlalu stuck sama aplikasi kencan atau minta tolong dicomblangin sama teman. Gimana kalau di tahun 2018, kita ubah cara kita kenalan sama orang yang baru nih girls. Misalnya dengan ikut suatu komunitas atau organisasi yang bis amenampung passion kita.

Enggak hanya jadi belajar hal-hal yang baru, kalau kita juga jadi punya kesempatan buat kenalan sama orang yang sepaham dan setujuan juga sama kita.

Masalah apa sih yang sering kita alami saat jatuh cinta? Sering diPHPin? Atau sering terjebak jadi korban friend zone? Kenali hal-hal apa saja yang sering bikin kita terjebak dalam situasi itu.

Misalnya kalau kita sering terjebak friendzone, kita harus melakukan hal yang berkebalikan dari biasanya. Kalau kita cenderung suka bertingkah yang kasual dan santai di hadapan cowok yang kita suka, ada baiknya kita jadi sedikit nunjukin sikap yang flirty. Cuma jangan berlebihan dan bikin dia enggak nyaman aja ya girls.

(Baca juga: Ramalan Hubungan Percintaan Kita Sama Pacar di Tahun 2018)

Sebelum mencintai orang lain, ada baiknya kalau kita bisa mencintai diri sendiri. Sisihkan waktu untuk menikmati hal-hal seorang diri saja, seperti nonton film sendiri, shopping atau jalan-jalan ke luar kota sendirian.