Hampir tiba di penghujung tahun 2017, film Susah Sinyal akan segera hadir dan siap menemani para keluarga saat libur di akhir tahun nanti lho.
Untuk mengisi hari libur yang sebentar lagi datang, keluarga di Indonesia harus menyaksikan Susah Sinyal.
Film ini akan tayang pada 21 Desember 2017 di bioskop-bioskop seluruh Indonesia.
Sebelum menyaksikan keseruan film ketiga karya Ernest Prakasa ini, enggak ada salahnya kita simak dulu fakta-fakta yang ada di film ini yuk!
Beneran susah sinyal
Di dalam film ini mengambil set tempat yang cukup berbeda, yakni berlibur di Pulau Sumba. Sama dengan judul filmnya, para pemain beneran mengalami susah sinyal lho di sana.
“Di sana beneran susah sinyal. Jadi ada satu tempat, tempat duduk gitu, nah hanya di tempat itu kita bisa dapat sinyal, keluar dari situ ya X lagi sinyalnya,” kata Ernest, pembuat skenario sekaligus sutradara.
Pemainnya enggak jauh berbeda
Para pemain yang beradu akting di Susah Sinyal ini memang enggak jauh berbeda dengan pemain di film Ernest sebelumnya—Cek Toko Sebelah.
Namun, penambahan beberapa pemain seperti Gading Marten, Gisella Anastasia, Aurora Ribero, Meira Anastasia, dan masih banyak lagi membuat film ini semakin ramai dan seru pastinya.
Film pertama Aurora, namun ia juga pemeran utama
Ernest berani menggandeng Aurora Ribero menjadi pemeran utama di film ini sebagai Kiara Tirtoatmodjo. Notabenenya, Aurora belum memiliki pengalaman sama sekali berakting sebagai bintang film.