5 Film Korea yang Seru & Cocok Ditonton Saat Liburan Natal

By Putri Saraswati, Senin, 25 Desember 2017 | 04:15 WIB
Film Korea yang seru ditonton saat liburan Natal. (Putri Saraswati)

Selamat Natal buat yang merayakan!

Duh, libur panjang Natal gini paling pas tentunya dihabiskan dengan movie marathon nih.

Kalau bingung harus nonton apa, berikut 5 film Korea yang seru ditonton saat liburan Natal rekomendasi dari Cewekbanget. Intip yuk!

(: 7 Film Populer Korea Ini Bakal Seru Kalau Dibuat Versi Dramanya. Mana Paling Favorit?)

Film series Detective K: Secret of the Virtuous Widow dan Detective K: Secret of the Lost Island fokus pada sosok Detective K (Kim Myung Min) dan perjalanannya dalam menyelesaikan sebuah misteri dengan cara yang lucu.

Bersama dengan sahabatnya, Han Seo Pil (Oh Dal Su), Detective K berupaya menguak misteri yang terjadi pada era Joseon.

Dibintangi oleh Cha Tae Hyun, Park Bo Young dan Wang Suk Hyun, film yang rilis tahun 2008 ini bercerita tentang seorang cewek muda Hwang Jeong Nam yang memeras Nam Hyeon Soo, pembawa acara radio dan mantan idol yang diyakniki Jeong Nam adalah ayah kandungnya.

Jeong Nam meminta Hyeon Soo untuk mengizinkannya dan sang anak menetap di rumah Hyeon Soo sebagai balasan tutup mulut agar enggak membocorkan skandal hubungan di luar nikahnya.