7 Nail Art Ini Bakalan Ngetren di Tahun 2018! Mana Pilihanmu?

By Marcella Oktania, Jumat, 29 Desember 2017 | 11:00 WIB
pinterest.com (Marcella Oktania)

Enggak bisa dimungkiri kalau ternyata nail art yang kece dan kekinian jadi penentu kesempurnaan tampilan kita juga, lho. Itu kenapa kita mesti selalu memerhatikan tren, khususnya tren nail art di tahun 2018. Yuk intip 7 trennya di bawah ini!

(Baca juga: 

Karena masyarakat dunia sekarang lebih condong ke arah tren yang lebih simpel dan enggak norak, tampilan nail art nude bakalan jadi tren di 2018, nih. Nail art nude juga lebih menampilkan sisi diri kita yang feminin dan klasik.

Nail art berwarna gelap lebih disukai di tahun 2018 ini, girls. Ini karena nail art gelap lebih cocok dipakai di segala suasana dan bagus untuk kuku yang pendek maupun panjang, lho.

(Baca juga: 

Seperti makeup, nail art minimalis juga bakalan jadi tren di tahun 2018. Kita hanya butuh satu warna dan menambahkan sedikit aksesoris seperti pita atau membuatnya matte. Simpel kan?

Tampilan glamor lebih gampang kita dapatkan dengan nail art gliter. Tapi kalau kita enggak suka tampilan yang terlalu menonjol, kita bisa menggunakan nail art dengan tampilan shimmer, kok.

(Baca juga: 

Kalau pengin menempelkan sesuatu ke kuku kita biar terlihat makin keren, bebatuan bisa jadi pilihan kita, karena bakalan jadi tren di tahun 2018. Sesuaikan dengan warna kuteks kita biar makin serasi.

Enggak cuma tren di tahun 2017, warna metalik bakalan kembali ngetren di tahun 2018. Jadi, gunakan warna metalik di kuku kita, yuk!

(Baca juga: 

Sudah bukan zamannya lagi kita membuat nail art dengan bentuk-bentuk yang teratur. Coba bentukan abstrak yang unik, yang enggak pernah kita pikiran sebelumnya. Bisa jadi, bentuk abstrak ini bakalan membuat tampilan kita lebih perfect!