Bukan hanya jadi sarana hiburan, film bisa juga digunakan untuk sarana edukasi. Salah satunya soal nilai girl power.
Lewat film-film ini, isu penting mengenai perempuan dibahas dan dikemas dengan sedemikian menarik, enggak menggurui dan mudah dipahami.
Yuk intip daftar 7 film Hollywood tentang girl power yang wajib ditonton berikut ini!
(: Lagu Kpop yang mendukung semangat girl power)
Film ini mengikuti kisah Anita Hill, seorang cewek yang dengan berani memberikan kesaksian di depan pengadilan bahwa dirinya mengalami pelecahan seksual yang dilakukan oleh Clarence Thomas.
Dibintangi oleh Kerry Washington, film ini menginspirasi audiens untuk berani buka suara jika pernah menjadi korban kasus serupa.
Film dokumenter yang tayang di Netflix ini mengikuti kisah nyata Amanda Knox, seorang mantan narapidana yang dihukum atas tuduhan pembunuhan teman sekamarnya, Meredith Kercher pada tahun 2007.
Setelah mendekam selama 4 tahun di penjara, dia dibebaskan karena terbukti enggak melakukan pembunuhan tersebut.