Menjadi orang yang mudah dipengaruhi memiliki kesan yang agak enggak bikin nyaman ya girls. Ketika kita dianggap mudah dipengaruhi, lalu nanti ada orang yang jadi mengambil kesempatan dari hal tersebut.
Ada kemungkinan mereka akan memanfaatkan kepolosan dan mereka enggak merasa masalah jika kita mengikuti kemauannya. Tapi itu adalah worst case nya girls, karena menjadi orang yang mudah dipengaruhi enggak selalu memiliki efek negatif.
Kita bisa jadi orang yang adil, dan juga bisa mengerti orang lain karena pikiran kita sangat terbuka dengan berbagai macam pendapat.
Dilansir dari laman yourtango.com, ini dia 6 zodiak yang paling mudah dipengaruhi, kmau setuju?
Libra adalah orang yang pengin bisa sebaik mungkin bagi orang lain. Libra akan sangat berusaha menjauhi konflik, dan sering banget jadi menuruti apa yang orang lain inginkan agar masalahnya bisa cepat selesai.
Saran buat Libra, kamu harus berani mengatakan ‘enggak’ jika kamu rasa memang itu lah jawaban yang paling benar. Mengalah enggak selalu membawa kedamaian lho.
Biasanya Aquarius hanya lelah untuk terus bertengkar. Selain itu, Aquarius juga enggak mau diganggu jadi apapun yang bisa diselesaikan dengan cepat, maka kamu akan memilih jalan pintas.
Saran untuk Aquarius, berhenti menjadi enggak peduli pada lingkungan sekitar. Kamu harus bisa lebih peka lagi dan mulai memikirkan perasaanmu dan perasaan orang lain juga.
Sagittarius adalah orang yang takut untuk enggak disukai dan juga takut ketika kamu berbeda dengan orang lain. Padahal, enggak ada yang salah jika berbeda, yang salah itu ketika kamu salah girls.
Saran buat Sagittarius adalah Sagittarius harus lebih menghargai dirinya sendiri. Jangan pernah bandingkan diri dengan orang lain, karena tiap manusia punya perbedaan dan keunikan masing-masing.
Pisces adalah orang yang sangat sensitif dan enggak masalah lho girls dengan hal itu! Karena perasaan yang sensitif ini lah Pisces jadi enggak mau menunjukkan menunjukkan kalau dia enggak setuju karena sudah pesimis duluan.
Saran buat Pisces adalah kamu harus bisa lebih optimis lagi. Ketika kita merasa sakit hati sekali, untuk yang kedua kali dan yang seterusnya hati kita akan menjadi tegar lho. Jadi enggak apa-apa merasa sakit hati karena nantinya sakit hati itu lah yang akan membuatmu kuat.
Banyak yang mengangap Virgo adalah orang yang picky, namun sebelumnya dia akan menuruti apa kata orang lain dulu. Misalnya, Virgo enggak masalah ketika diajak untuk nonton konser, namun ketika sampai di sana Virgo akan picky banget mengenai spot mereka menonton. Misalnya enggak mau di tempat yang terlalu crowded, atau enggak mau di tempat yang suaranya terlalu keras.
Saran buat Virgo, sikap kamu yang seperti ini kadang bikin orang lain jadi merasa enggak nyaman. Karena ketika kamu bersedia, harusnya kamu juga bisa menerima resiko yang kamu setujui, jangan setelah dilakukan kamu jadi bete dan membuat orang lain menjadi merasa enggak nyaman.
Cancer kadang jadi orang yang lari dari tanggung jawab setelah dia dipengaruhi oleh orang lain. Bisa dikatakan, Cancer cepat menyesal ketika mengikuti kemauan orang lain. Cancer biasanya setuju atas kemauan orang lain, lalu setelah itu lepas tanggung jawab.
Saran buat Cancer, kalau memang kamu enggak suka dengan kemauan orang lain, katakna dari awal. Ketik akamu setelahnya lari gitu saja, kamu akan dicap sebagai orang yang enggak bertanggung jawab.