Sebagai manusia, wajar kalau terkadang kita sering merasa iri sama orang lain. Tapi kalau setiap harinya selalu bersama-sama dan sering hangout bareng, wajarkah kita ngiri juga sama teman sendiri?
Dilansir dari Cosmopolitan.com, Dr. Andrea Bonior, seorang penulis dan professor Psikologi di Georgetown University, memaparkan bahwa rasa iri yang kita miliki sering dianggap sebagai hal yang berdampak buruk buat seseorang.
Tapi, ngiri sama teman sendiri ternyata enggak bikin kita langsung jadi seorang teman yang buruk, lho. Berikut 3 alasan kenapa sebenarnya ngiri sama teman itu adalah hal yang wajar!
(Baca juga: Arti di Balik Kalimat ‘Kamu Terlalu Baik Buat Aku’ yang Sering Diucapkan Cowok)
Perasaan iri biasanya dipicu oleh bagaimana kita melihat suatu hal dari kacamata kita sendiri. Tanpa kita sadari, sikap ini didasari dengan bagaimana kita melihat hidup kita dibandingkan dengan orang lain. Demikian dipaparkan oleh Dr. Bonior.
Akhirnya, karena kita enggak suka terus-menerus membandingkan diri sendiri dengan orang lain, kita pun akhirnya berkeinginan untuk mengetahui apa sebenarnya yang kurang dalam diri kita.
Dari situlah, terbentuk mental untuk menyadari apa yang kita inginkan dan memicu semangat dalam diri. Kita pun selalu memacu diri buat melakukan suatu hal dengan lebih baik dari sebelumnya.
Sebuah penelitian mengemukakan bahwa ketika seseornag menggunakan media sosial, mereka cenderung akan membandingkan diri mereka sendiri dengan orang yang mereka lihat di internet. Akhirnya, sikap iri pun akan muncul dengan sendirinya. Demikian dipaparkan oleh Dr. Irene S. Levine, psikolog dan professor di New York University School of Medicine.
(Baca juga: Bongkar Kepribadian Gebetan Menurut Hari Kelahirannya!)