5 Tips Membersihkan Makeup Pouch Biar Rapi dan Enggak Jorok

By Shafina Rahmanida, Minggu, 18 Maret 2018 | 01:45 WIB
5 Tips Membersihkan Tas Makeup Biar Super Kinclong dan Enggak Jorok! (Shafina Rahmanida)

Risih enggak sih kalau makeup pouch atau tas makeup kita terlihat kotor dan ada noda makeup di mana-mana? Makanya, penting banget buat kita rutin membersihkan makeup pouch biar enggak terlihat jorok!

Oleh karena itu, pastikan untuk simak 5 tips membersihkan makeup pouch berikut ini dulu ya, girls!

(Baca juga: 5 Cara Menyimpan Brush Makeup yang Bikin Tahan Lama & Enggak Cepat Rusak)

1. Cuci dengan tangan

Jika makeup pouch yang kita miliki terbuat dari kain atau bahan lainnya yang sejenis kain, kita harus mencuci bagian luar dan dalamnya. Untuk mengurangi risiko kerusakan, cuci tas tersebut menggunakan tangan dengan sabun cuci piring yang kandungannya tidak keras.

2. Gunakan makeup remover

Buat kita yang memiliki makeup pouch berbahan plastik atau sejenisnya, kita dapat mencoba cara yang lebih simpel, yaitu dengan hanya mengelapnya.

Coba gunakan waterproof makeup remover dengan kapas atau kain lembut, khususnya untuk noda foundation dan noda makeup yang formulanya tahan lama.

(Baca juga: 8 Penemuan di Bidang Makeup yang Enggak Terpikirkan Tapi Ternyata Berguna)

3. Buang produk-produk yang sudah lama

Selagi membersihkanmakeup pouch, ini waktunya buat kita menyortir produk-produk makeup yang masih dapat kita gunakan.

Selain dengan memeriksa kedaluwarsanya, disarankan bagi kita untuk tidak menggunakan lagi produk makeup yang sudah berusia lebih dari satu tahun agar tidak menyebabkan iritasi dan masalah lainnya.

(Baca juga: Ini 4 Langkah Mudah Membersihkan Spons Bedak dengan Sabun)

4. Lap dengan tisu basah mengandung alkohol

Untuk memastikan makeup pouch yang sudah kita cuci bersih dari kuman seutuhnya, kita dapat mencoba mengelapnya dengan tisu basah yang mengandung alkohol. Jika tidak ada tisu basah tersebut, kita dapat menyemprotkan makeup pouch kita dengan semprotan disinfektan.

5. Pastikan kering sepenuhnya

Setelah mengikuti beberapa tahap sebelumnya, pastikan agar kita mengeringkan makeup pouch hingga kering sepenuhnya sebelum meletakkan kembali produk-produk makeup kita ke dalamnya.

Enggak mau kan kalau makeup pouch kita lembap dan malah jadi sarang bakteri?

(Baca juga: 5 Cara Mudah untuk Membersihkan Noda Makeup di Baju Agar Tidak Membekas)