Tips Memilih Jurusan SBMPTN Supaya Kesempatan Lolos Semakin Besar

By Indra Pramesti, Kamis, 5 April 2018 | 07:30 WIB
Biar kesempatan lolos semakin besar! (Indra Pramesti)

Menjelang Ujian Nasional dan kelulusan sekolah, kita yang saat ini duduk di kelas XII pasti disibukkan dengan pendaftaran untuk masuk universitas. Salah satu proses masuk universitas yang paling banyak diminati adalah SBMPTN. Yap, supaya kita enggak salah pilih jurusan, yuk kenali 5 tips memilih jurusan SBMPTN supaya kesempatan lolos juga semakin besar.

(Baca juga: Memahami Grammar dan 4 Kesulitan Belajar Bahasa Inggris Lainnya!)

Sebelum menentukan PTN dan jurusan kuliah yang kita inginkan, kita wajib mengenali potensi diri kita terlebih dahulu. Tujuannya supaya kita bisa mengetahui jurusan yang cocok dengan sifat dan karakter kita. Jadi, mulailah dengan menanyakan pada diri sendiri, seperti apa kita beserta hal-hal yang kita sukai dan kita inginkan saat bekerja nanti.

Cara lain untuk lebih mengenal diri sendiri adalah dengan mengenali hal yang bikin kita penasaran. Cara ini paling cocok kalau misalnya kita maish belum bisa menentukan passion kita.

Dengan mengenali hal-hal yang bikin kita penasaran dan yang membuat kita tertarik untuk mendalaminya, kita jadi lebih mudah buat menentukan jurusan yang cocok dengan kita.

Ada baiknya kalau kita enggak memilih jurusan di satu universitas yang sama. Kalau kita melakukannya, kemungkinan untuk lolos pun semakin menurun. Nah, untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya kita menggabungkan bebrapa universitas lain sebagai pilihan. Cari tahu juga universitas mana yang persaingannya masih sesuai dengan kemampuan.

Karena kita tinggal di perkotaan besar, kadang kita jadi kurang kepo sama pesaing calon mahasiswa lain dari daerah terpencil. Padahal, kita perlu tahu juga potensi tiap daerah. Mungkin saja ada satu daerah yang terkenal jago Matematika? Jadi, coba kita cari tahu soal pemetaan persaingan peminat universitas negeri yang kita tuju. Tujuannya supaya kita bisa meningkatkan usaha kita untuk memberikan hasil terbaik saat ujian nanti.