Di stasiun TV OCN, jadi ciri khas banget kalau ada banyak drama dengan genre thriller, kriminal, dan horror. Ada banyak lho drama dengan genre ini yang bagus banget dan ditayangkan di OCN.
Ini dia 9 drama Korea terbaik di stasiun TV OCN. Keren banget!
Ketika drama ini tayang, dikatakan kalau drama ini bisa bersaing dengan drama Signal dari tvN lho! Karena drama ini diadaptasi dari kisah nyata yang sama dengan Signal, mengenai pembunuhan berantai di tahun 1986. Bedanya, kalau di Signal hanya jadi salah satu kasus saja, tapi kalau di Tunnel, ini jadi inti kasus dari keseluruhan drama.
Bercerita mengenai detektif Park Kwang Ho (Choi Jin Hyuk) yang sangat pengin menangkap pelaku pembunuhan berantai. Hingga suatu saat dia berhasil menemukan pelakunya dan sendirian mengejar hingga masuk ke dalam ke terowongan. Di dalam terowongan itu, dia dipukul dari belakang oleh pelaku dan dia pun pingsan.
Namun ketika sadar, dia malah berada di tahun 2017! Dan di tahun 2017 ini, pembunuh berantai yang dulu di tahun 1986 itu belum juga tertangkap namun enggak pernah ada pembunuhan lagi. Hingga di tahun 2017 ini ada kasus pembunuhan yang mirip di tahun 1986, dan ada kemungkinan kalau pelakunya adalah orang yang sama.
Voice adalah salah satu drama korea genre kriminal terbaik. Drama ini sangat populer, walupun sempat dikritik mengenai adegan kekerasan yang terlalu sadis untuk ditayangkan dan ditonton anak kecil.
Bercerita mengenai Kang Kwon Joo (Lee Ha Na) bekerja di call center nomor darurat di Korea. Dia adalah pimpinan tim dari unit call center itu yang bertugas untuk menghubungkan korban penelepon nomor darurat dengan polisi yang dikirim ke tempat kejadian.
Uniknya, Kang Won Joo ini punya kemampuan istimewa, karena dia bisa mendengar suara yang sangat kecil sekalipun. Kemampuan inilah yang mebantunya dalam bekerja sebagai pimpinan di call center.
Ini adalah satu-satunya drama romantis pertama yang ditayangkan oleh OCN lho! Dan sekarang juga satu-satunya drama romantis yang masuk list drama terbaik di OCN.
Banyak yang jatuh cinta sama drama ini karena ceritanya yang sangat sederhana namun romantis banget antara dua tokoh utamanya. Bahkan drama ini ada kesan cheesy, namun kita tetap suka!
Bercerita mengenai Cha Jin Wook (Sung Hoon) yang merupakan anak dari keluarga yang kaya. Sebelum dia mengambil alih perusahaan, dia adalah cowok nakal dan yang dia pikirkan hanyalah bersenang-senang.
Sampai dia bertemu dengan Lee Yo Mi (Song Ji Eun) dan dia pun jatuh cinta karena menghabiskan satu malam bersama. Namun besoknya, Lee Yoo Mi menghilang tanpa jejak. Merasa patah hati, Jin Wook enggak bisa lagi membuka hatinya buat orang lain dan memilih untuk fokus bekerja jadi pemimpin di perusahaan keluarganya.
Beberapa tahun kemudian, mereka bertemu lagi namun posisinya adalah Lee Yoo Mi melamar bekerja di perusahaan Jin Wook! Jin Wook pun langsung menerima aplikasi lamaran tersebut dan membuat Lee Yoo Mi jadi karyawannya.
Save Me ini mengangkat kisah yang unik dan beda dari drama lainnya, karena mengangkat isu mengenai aliran sesat. Inilah yang menjadi daya tarik dari drama ini, dan memberikan pandangan bagi masyarakat untuk hati-hati dengan oknum-oknum yang mengatasnamakan agama, namun ternyata mereka hanya mengambil keuntungan buat mereka sendiri.
Bercerita mengenai Im Sang Mi (Seo Ye Ji) yang baru pindah ke daerah baru, namun di sana justru keluarganya dipengaruhi oleh ajaran sesat yang mengatasnamakan sebuah gereja. Hanya Sang Mi yang menyadari kalau gereja itu aneh, dan dia pun sempat kabur untuk meminta pertolongan.
Sang mi lalu bertemu dengan Han Sang Hwan (Taecyeon ‘2PM’), Seok Dong Cheol (Woo Do Hwan), Woo Jung Hoon (David Lee), dan Choi Man Hee (Ha Hoe Jung), dan Sang Mi meminta bantuan mereka untuk menyelamatkannya dari aliran sesat gereja tersebut.
Lewat drama ini, Yang Se Jong membuktikan kalau kemampuan aktingnya sangat bagus. Hal ini karena Yang Se Jong memerankan tiga karakter sekaligus! Dan drama ini pasti bikin kita bingung banget ketika awal episode dan bikin penasaran akan episode selanjutnya.
Jang Deuk Cheon (Jung Jae Young) adalah kepala dari satuan kepolisian bagian kriminal. Di salah satu kasus yang ditangani, melibatkan putrinya yang diculik. Demi menyelamatkan putrinya, dia pun menjadi sangat emosional. Dia sempat melihat wajah pelaku penculikan, namun pelakunya lolos.
Suatu ketika, dia berhasil menemukan orang yang wajahnya mirip dengan pelaku yang dia lihat, namun orang tersebut enggak ingat dirinya siapa dan enggak tahu apa-apa. Setelahnya, Jang Deuk Cheon melihat dengan matanya sendiri kalau ternyata ada dua orang yang wajahnya sangat mirip.
Drama ini genre-nya memang kriminal, namun ada juga adegan lucu yang membuat drama ini jadi menarik untuk kita tonton.
Bercerita mengenai orang yang menjadi kepala satuan tugas di kota Seoul dan seorang pria yang humoris, bekerja sama untuk mengumpulkan pajak dari mereka yang menghindar untuk membayar pajak dalam jumlah yang besar.
Mereka berdua beda banget, namun kalau lagi kerjasama, mereka kompak dan hasilnya keren!
Drama ini belum lama tamat, dan jadi salah satu drama terbaik juga yang dimiliki OCN. Ceirtanya yang enggak diduga bikin kita jadi penasaran banget tiap episodenya!
Menceritakan mengenai Cheon Jae In (Kang Ji Hwan) yang merupakan seorang detektif yang sangat cerdas. Dia hanya mengikuti fakta, logika, dan angka.
Sedangkan Kim Dan (Kim Ok Vin) juga seorang detektif namun dia punya kemampuan untuk melihat kejadian ketika sesorang meninggal. Mereka berdua punya kiblat dan kepercayaan yang berbeda, namun mereka bekerja sama untuk memecahkan kasus yang melibatkan sebuah organisasi yang sangat kuat.
Bisa dikatakan, drama ini adalah drama Korea dengan cerita mengenai vampir terbaik! Kalau dibandingkan dengan drama Orange Marmalade ataupun Blood, mungkin kamu akan lebih suka drama Vampire Detective ini!
Detektif rahasia, Yoon San (Lee Joon) tiba-tiba menjadi seorang vampir. Dia pun masih tetap berprofesi sebagai detektif yang melakukan operasi secara rahasia. Selain mengungkap kasus-kasus, dia juga berusaha memecahkan misteri yang melibatkan dirinya juga.
Drama ini diadaptasi dari webtoon berjudul sama yang juga merupakan webtoon populer. Versi dramanya juga enggak kalah populer dari webtoon nya lho!
Baek Nam Bong (Song Chang Eui) punya nama jukukan, yaitu Dr, Frost. Dia menjadi seorang profesor di ilmu psikologi ketika dia masih muda. Dia sangat sukses, namun punya kesulitan untuk merasa simpati pada orang lain karena ada trauma ketika dia masih kecil. Dia juga orang yang sangat pekerja keras. Namun dia enggak segan untuk memberikan pertolongan bagi mereka yang membutuhkan.