9 Fakta Menarik yang Mungkin Belum Kamu Tahu Tentang Penyanyi Camila Cabello!

By Indah Permata Sari, Kamis, 31 Mei 2018 | 03:27 WIB
foto : seventeen.com (Indah Permata Sari)

Camila Cabello adalah seorang penyanyi yang lagi naik daun saat ini dan dia juga dikenal bersahabat dengan Taylor Swift. Bagi kamu yang belum tahu, Camila adalah mantan salah satu member dari Fifth Harmony yang kini sudah fokus menjalani solo kariernya.

Dilansir dari laman billboard.com, ini 9 fakta yang mungkin belum kamu kethaui mengenai seorang Camila Cabello!

Camila Cabello dikenal sebagai pribadi yang down to earth. Dia bahkan memeluk semua orang yang dia temui, dari pelayan hingga sutradara music managers, bahkan anggota keluarga dari mereka yang datang. Dia juga ternyata enggak suka tidur sendirian, sehingga dia suka tidur bareng ibunya. Dia suka makan Oreo, nonton film, dan menghabiskan waktu yang lama ketika mandi.

Camila yang belum lama ini tampil di opening konser Taylor Swift Reputation Tour, menceritakan juga awal pertemuan dan kedekatannya dengan Taylor Swift.

Dia mengatakan kalau ketika mengalami pertama kali patah hati, temannya Hailee Steinfeld, mengenalkannya ke Taylor Swift. Tay pun mendengar kisah Camila dan memutuskan untuk menyembuhkan patah hatinya dengan mengadakan girls night!

Camila mengatakan, “Dia mengirimkanku playlist lagu putus dan mengatakan, ‘Datang ke sini. Mari kita bicarakan mengenai hal itu.’”

(Baca juga : )

Grup ini dibentuk oleh Simon Cowell dan bersama empat member lainnya, Fifth Harmony adalah salah satu grup yang paling jadi favorit kita. Setelah Camila meninggalkan grup ini di tahun 2016, muncul fakta kalau Camila menyanyikan hampir separuh atau 45% lirik dalam lagu ketika dia masih jadi member.