4 Langkah Perawatan Rambut ala Korea Supaya Halus dan Berkilau

By Jana Miani, Jumat, 22 Juni 2018 | 15:06 WIB
(pinterest.com)

Orang-orang Korea bukan hanya dikenal memiliki kulit yang glowing dan flawless tapi juga rambut yang terlihat sehat, lembut dan berkilau. Sama seperti perawatan kulit, orang-orang Korea punya cara tersendiri untuk merawat rambutnya.

Ini dia 4 langkah perawatan rambut ala Korea supaya halus dan berkilau.

Baca juga: 5 Tips Mudah untuk Atasi Rambut Kering dan Kasar Jadi Lebih Berkilau

1. Sampo

Saat memilih sampo sebaiknya pilihlah sampo yang ringan dan enggak mengandung bahan-bahan yang dapat membuat rambut jadi kering. Biasanya orang Korea akan memilih sampo berbahan natural yang fungsinya hanya membersihkan dan menutrisi rambut.

2. Conditioner

Memakai conditioner ini penting banget, girls. Ini jadi rutinitas wajib orang-orang Korea ketika berkeramas. Biasanya orang Korea akan memilih conditioner yang dapat memperbaiki dan menghidrasi rambut rusak karena kebanyakan orang Korea sering men-styling rambutnya. 

Baca juga: Ketahui 5 Hal Ini Sebelum Memutuskan Untuk Memiliki Rambut Blonde

3. Essence

Sama seperti perawatan kulit, orang-orang Korea juga memakai essence untuk perawatan rambutnya. Tapi essence ini dibuat khusus untuk rambut, girls. Terbuat dari bahan-bahan alami seperti ekstrak buah-buahan dan minyak essential, essence ini memiliki aroma yang menyegarkan jadi bikin rambut wangi seharian. Karena teksturnya berupa minyak maka essence ini bisa mengubah rambut kering dan kaku jadi lebih halus, lembut dan berkilau.

4. Hair Treatment