Setiap negara pasti memiliki tradisi tersendiri untuk merawat tubuhnya. Biasanya tradisi ini sudah turun temurun dan berasal dari kekayaan alam yang ada di setiap negara. Tapi kita bisa lho meniru beberapa tips kecantikan dari berbagai negara ini supaya kulit dan rambut jadi terlihat lebih indah.
Ini dia 8 tips kecantikan dari berbagai negara yang bisa kita coba sehari-hari.
Baca juga: Minyak Kuda & 6 Bahan Dasar Aneh Lain yang Bisa Ditemukan di Skincare Korea
Australia
Untuk mengatasi rambut gatal dan berketombe, biasanya orang Australia akan mencampurkan beberapa tetes tea tree oil pada sampo, hasilnya ketombe hilang dan rambut terasa segar.
Brazil
Orang Brazil dikenal memiliki tubuh dan kulit yang indah. Orang Brazil juga jarang memiliki selulit di tubuhnya. Ternyata rahasianya yaitu mereka menggunakan pasir pantai yang basah kemudian mengusap-usapkan pada bagian tubuh yang berselulit.
Colombia
Cewek-cewek di Colombia biasanya menggunakan alpukat untuk membuat rambutnya jadi lebih lembut dan berkilau. Caranya dengan menyampurkan alpukat dan pisang serta 1 sendok makan minyak zaitun, biasanya mereka gunakan sebelum keramas.
India
"Greeting to the Sun" merupakan salah satu olahraga yang populer di India. Gerakan ini juga sering kita lihat pada olahraga Yoga. Olahraga ini dapat meningkatkan metabolisme dan energi pada tubuh.
Baca juga: 7 Skincare Jepang yang Ampuh Mencerahkan Wajah dan Mengatasi Jerawat