9 Jenis Chat Menyebalkan yang Seharusnya Berhenti Kita Kirim

By Indra Pramesti, Senin, 25 Juni 2018 | 14:45 WIB
twice ()

Nge-chat udah enggak bisa dilepas dari kegiatan kita sehari-hari. Tapi jangan asal kirim chat, girls. Jangan-jangan kita sering nge-chat yang enggak penting dan menyebalkan. Nah, biar enggak salah, yuk kenali 9 jenis chat menyebalkan yang seharusnya berhenti kita kirim.

(Baca juga: 8 Chat Cringeworthy Yang Bikin Kita Berpikir Dua Kali Sebelum Nge-Chat Cowok yang Kita Sukai)

Nanya tapi enggak niat

Biasanya, orang yang nge-chat kayak gini sering nanya; “Lagi ngapain?” Terus kalau udah dijawab, eh, dianya malah ngilang. Duh.

Kalau pada akhirnya enggak niat mau ngelanjutin percakapan, mending enggak usah nanya dari awal. Apalagi tiba-tiba langsung ngilang gitu aja tanpa membahas maksud awal kenapa nge-chat.

Cuma menyapa

Chat nyebelin yang harus berhenti kita kirim adalah menyapa dengan satu kata, seperti “Hi” “Hei” “Sup?” dan lain-lain. Mending langsung kemukakan apa yang mau kita omongin. Daripada menyapa tapi cuma dengan satu kata. Yang membaca chat kita juga jadi males buat membalas.

Chat enggak penting di Group Chat

Mulai sekarang, yuk mulai memberi filter apa-apa saja yang layak buat kita share di group chat. Kesal enggak sih, setiap kali kita membuka hape, selalu ada notifikasi dari group chat. Tapi pas kita cek isinya, ternyata enggak penting banget. Duh.

(Baca juga: 5 Ciri-ciri Relationship Goals yang Salah dan Merugikan Diri Sendiri)

Chat lebih dari 12 jam

Ketika seseorang nge-chat, itu artinya dia mengharapkan balasan dari kita. Tapi jangan sampai balasan yang kita berikan lama banget sampai si pengirim jadi kesal sendiri karena baru kita respon.