Bongkar Apa Kata Remaja Indonesia Soal Aplikasi Online Dating!

By Indra Pramesti, Jumat, 29 Juni 2018 | 18:30 WIB
Pendapat remaja tentang online dating (gambar: cewekbanget/AmandaSiswandani)

Ada banyak cara untuk berkenalan dengan cowok. Salah satunya lewat perantara online. Apalagi sekarang semakin banyak website atau aplikasi media sosial yang memudahkan kita mendapat kenalan baru secara online.

Fenomena online dating ini memang menarik untuk diikuti. Enggak sedikit pula remaja yang tertarik untuk mencobanya, lho. Ada yang hanya menggunakan sekadar buat nyari teman, ada juga yang sampai jadian. Tapi enggak jarang ada yang anti sama aplikasi online dating ini. Nah, kalau kamu termasuk tim yang mana, nih, girls?

(Baca juga: Dirampok Hingga Dibunuh, Berikut 5 Kasus Online Dating Paling Kejam di Seluruh Dunia)

legend of the blue sea

PROS

Menemukan teman lama

“Jadi, gue pernah main Tinder pas kelas 1 SMA. Ketemu sama cewek, kayak kenal sama mukanya dan dia juga kayak kenal sama muka gue. Akhirnya gue nanya dan nebak namanya. Terus ternyata benar. Enggak nyangka ketemu teman SD gitu di situ." - Handi, 18 tahun

Untungnya main online dating memang kadang enggak bisa diprediksi. Seperti yang dialami Handi di mana, dia bisa menemukan kembali teman lamanya ketika masih duduk di bangsu SD. Jadi punya kesempatan buat bernostalgia, nih. Hi-hi-hi.

Lebih pede

"Gue kalau di online dating gitu lebih pede rasanya daripada di dunia nyata. Kayak bilang, ‘Lu sekarang cakep, ya.’ Itu lebih berani aja soalnya tinggal ngetik, kan. Kalau ketemu langsung mana berani gue ngomong gitu." - Aditya, 17 tahun

Aplikasi online dating memang bikin memberi kita kesempatan buat membangun 'image' yang baru. Kita yang semula minder dan pemalu, bisa berubah jadi pede dan mau menyapa orang duluan.

Bisa jadi teman curhat saat lagi bete