5 Rekomendasi Bedak Tabur dengan Harga Terjangkau untuk Wajah Flawless

By Ifrani Rani, Jumat, 20 Juli 2018 | 21:30 WIB
Rekomendasi bedak tabur (foto: instagram/prillylatuconsina96)

Bedak biasanya menjadi pelengkap riasan setelah kita mengaplikasikan foundation. Jenis-jenis bedak dapat terbagi menjadi bedak tabur, bedak padat, dan sebagainya.

Ini 5 rekomendasi bedak tabur dengan kualitas terbaik, tapi tetap dengan harga yang cukup terjangkau dan pas di kantong kita!

1. Wardah Everyday Luminous Face Powder

bedak tabur

Harga: Rp. 32.000

Bedak tabur satu ini mampu memberikan hasil akhir yang maksimal pada makeup kita. Formula yang ringan dan bertekstur lembut, sangat cocok untuk digunakan oleh semua jenis kulit.

Tersedia dalam 4 shade yaitu Light Beige, Beige, Ivory, dan Natural.

2. Marcks’ Venus Loose Powder

bedak tabur

Harga: Rp.49.000

Bedak ini akan meresap dengan baik ke dalam kulit kita, awet, tidak mudah luntur, dan tahan lama.

Selain itu, bedak ini juga memberikan hasil akhir matte, lembut, dan nyaman di kulit. Cocok untuk segala jenis kulit, termasuk jenis kulit yang sering mengalami iritasi. Untuk hasil yang maksimal bedak ini dapat digunakan sesudah menggunakan BB cream.