Batman merupakan salah satu tokoh superhero yang paling legendaris di dunia. Dari semua versi yang pernah dibuat, The Dark Knight dinobatkan sebagai film yang paling dipuji dengan aktornya, Christian Bale.
Selain Christian Bale, ternyata masih ada aktor lain yang pernah perankan superhero milik DC ini lho. Siapa saja mereka? Simak artikelnya berikut yuk, girls!
(Baca juga : 4 Fakta Tentang Kolaborasi Mizone Dengan Film Batman v Superman: Dawn Of Justice)
Lewis Wilson – Serial Batman tahun 1943
Serial ini merupakan adaptasi pertama karakter Batman yang diangkat ke layar kaca oleh Columbia Pictures. Lewis Wilson didaulat menjadi pemeran utama dalam serial yang berjumlah 15 chapter ini, tepat empat tahun setelah tokoh Batman pertama kali dikenalkan dalam Detective Comics.
Robert Lowery – Batman and Robin (serial tahun 1949)
Sukses dengan serial Batman dan Superman, Columbia Pictures akhirnya membuat kembali serial superhero DC ini 5 tahun kemudian dengan judul Batman and Robin. Kali ini, peran Batman digantikan oleh aktor Robert Lowery.
(Baca juga : Theo James: Pakai Kostum Batman Dan Mengaku Takut Ikan Hiu)
Adam West – Batman film (1966) ; serial TV (1966-1968)
Popularitas besar yang didapatkan serial ini, membuat Adam West dikenang dengan baik saat memerankan karakter Batman. Di eranya, Adam West dianggap sebagai Batman dan enggak ada orang lain yang memerankan tokoh ini kembali selama lebih dari 20 tahun.