Atasi Kulit Kemerahan dengan 5 Pelembap Wajah Berikut Ini

By Jana Miani, Senin, 6 Agustus 2018 | 10:22 WIB
(gambar: dramabeans)

Karena di Indonesia sinar matahari sangat terik biasanya membuat kulit wajah jadi mudah kemerahan apalagi jika kita memiliki kulit yang sensitif.

Untuk mengatasinya, kita perlu melindungi kulit wajah dengan menggunakan skincare yang tepat sehingga bisa menenangkan kulit yang kemerahan tersebut.

Yuk atasi kulit kemerahan dengan 5 pelembap wajah berikut ini.

(Baca juga: 7 Rekomendasi Skincare Korea Tanpa Pewangi Untuk Kulit Sensitif)

Cetaphil Daily Facial Moisturizer

Harga Rp 189.000

Pelembap wajah ini dilengkapi dengan SPF 15/PA++ dan memiliki tekstur yang ringan serta mampu menghidrasi wajah dan juga mengurangi kemerahan. Pelembap ini enggak mengandung pewangi dan non-comedogenic.

Klairs Midnight Blue Calming Cream

Harga Rp 320.000

Pelembap wajah unik yang berwarna biru ini dibuat khusus untuk kulit sensitive. Mengandung ekstrak tumbuh-tumbuhan herbal yang dapat menenangkan kulit serta mengurangi kemerahan. Warna birunya berasal dari Guaiazulene yaitu senyawa yang berasal dari ekstrak minyak chamomile.

Avene Skin Recovery Cream

Harga Rp 139.000

Produk ini dikenal dapat melindungi dan menenangkan kulit sensitif yang mudah teriritasi. Membantu menjaga dari masalah kulit seperti kemerahan dan jerawat.

(Baca juga: Rekomendasi 5 Foaming Facial Wash yang Cocok untuk Kulit Sensitif)

Innisfree The Minimum Moist Cream

Harga Rp 200.000

Mengandung hypoallergenic, squalene dan minyak zaitun yang melindungi kulit serta terbuat dari 99% bahan-bahan alami yang aman untuk kulit sensitif.

Huxley Secret of Sahara Cream Fresh and More

Harga Rp 300.000

Memiliki kandungan pear seed oil dan NMF (Natural Moisturizing Factor) yang menjaga kulit supaya lembap seharian. Cocok buat kita yang sering berada di luar ruangan, di ruangan ber-AC atau yang sering terpapar polusi.

(Baca juga: Cari Tahu 5 Tips Makeup untuk Kulit Sensitif Agar Enggak Bermasalah!)