Sering Enggak Diterima Pasien
Pasien memiliki karakter yang berbeda-beda, termasuk menolak perawat. Terkadang ada pasien yang enggak mau dibantu perawat dan menolak secara terang-terangan.
Ini merupakan tantangan yang harus dijalani oleh para perawat saat menjalankan tugasnya di rumah sakit.
Bersentuhan dengan Benda-benda Menjijikan
Jika bertugas di ruang hemodialisa, perawat akan sering bersentuhan dengan tabuh cuci darah, belum lagi mencuci alat yang terkena muntahan pasien.
Kadang merea juga merawat pasien yang terluka hingga banyak darah membekas di baju atau tubuh mereka.
Bagi perawat, menjaga kebersihan diri sendiri dan rutin mencuci serta memakai cairan steril tangan sangat penting.
Tak hanya menjaga pasien, perawat juga menjaga keluarga pasien
Pasien pada umumnya ditemani oleh keluarga mereka, dan perawat kadang juga ikut menjaga keluarga pasien.
Seringkali pihak keluarga turut kelelahan dan butuh bantuan perawat untuk memberi mereka obat atau selimut tambahan.
(Baca juga : Foto-Foto Dan Perlakuan Spesial Seleb Idola Menyemangati Pasien Rumah Sakit)
Perawat mengangkat benda-benda berat