6 Manfaat Hebat dari Petroleum Jelly untuk Bibir Hingga Kulit!

By None, Minggu, 12 Agustus 2018 | 17:15 WIB
(foto: medisyskart)

Tahu enggak, ternyata ada banyak manfaat penggunaan petroleum jelly untuk kecantikan kulit. Jelly tanpa wangi dan rasa ini sangat hebat merawat kulit.

Sekaligus sifatnya multifungsi karena bisa digunakan pada seluruh bagian tubuh dan merawat masalah pada kulit.

Ini manfaat hebat dari petroleum jelly untuk bibir hingga kulit.

1. Menguatkan bulu mata

Selain membuat bulu mata lebih panjang, ternyata jelly ini bisa menguatkannya. Terlalu sering menggunakan maskara enggak baik bagi bulu mata kita.

Dengan jelly ini, bulu mata kita akan lebih cepat tumbuh dan enggak rapuh. Rajin gunakan dengan mengoleskannya pada bulu mata sebelum tidur setiap hari.

2. Menyembuhkan berbagai masalah pada bibir

Untuk menyembuhkan masalah bibir pecah-pecah, petroleum jelly lebih efektif dibanding jenis lip balm lain. Petroleum jelly juga bisa bersifat sebagai exfoliate yang mengangkat sel kulit mati pada bibir.

Selain itu, kandungan pelembapnya yang dapat menyembuhkan kulit pecah dan iritasi terlebih saat musim panas. Gosok bibir kita dengan waslap dan air hangat, lalu pakai petroleum jelly sebelum tidur.

(Baca juga: 10 Logika Enggak Masuk Akal yang Ada di Film Hollywood! Sadar Enggak?)

3. Menyembuhkan iritasi setelah shaving

Setelah waxing atau shaving, kulit kita bisa terjadi iritasi ringan seperti kemerahan dan rasa gatal. Nah, petroleum jelly sangat baik untuk menetralkan dan membuat kulit lebih nyaman karena mengurangi rasa sakit.

Biasakan mengoleskan jelly ini pada bagian yang iritasi tiap selesai melakukan waxing atau shaving.

4. Atasi kulit dehidrasi

Kulit kita suka mengalami kekeringan pada area tertentu? Coba pakai petroleum jelly pada kulit yang iritasi atau kering. Masalah kulit kering sangat mudah disembuhkan dengan petroleum jelly.

Termasuk merawat kulit kering pada wajah, iritasi kulit di badan dan tumit atau siku yang pecah-pecah.

(Baca juga: Lupakan 5 Mitos Soal Pori-pori yang Sebenarnya Enggak Benar!)

5. Membersihkan makeup

Menggunakan petroleum jelly lebih baik daripada minyak zaitun atau baby oil saat membersihkan kulit dari makeup waterproof.

Penggunaan ini direkomendasikan untuk kulit kering dan sensitif.

(Baca juga: Ternyata 9 Makanan Ini Enggak Boleh Dimakan oleh Meghan Markle!)

6. Manfaat untuk area mata

Kalau mulai sekarang kita rajin pakai produk ini pada area kulit mata, kita akan terhindar dari penuaan dini. Petroleum jelly sangat baik untuk memerangi keriput halus dan kulit kering. Coba pakai tipis-tipis pada area mata setiap hari sebelum tidur. Dan rasakan perubahannya. (Stefanie)