4 Foundation dengan Harga Terjangkau dan Punya Coverage Tinggi!

By Ifrani Rani, Kamis, 23 Agustus 2018 | 07:00 WIB
Mikha Tambayong (foto: instagram/miktambayong)

Dalam memilih foundation, teksturnya yang cocok untuk jenis kulit dan daya coverage harus diperhatikan.

Terlebih lagi jika foundation mau digunakan untuk acara-acara tertentu.

Ini 4 rekomendasi foundation yang memiliki daya coverage tinggi tapi enggak bikin kantong kering!

(Baca juga: Jangan Lakukan 6 Kebiasaan Ini Kalau Enggak Mau Kulit Makin Kering)

PAC Liquid Foundation

foundation

Harga: Rp 123ribu.

Produk ini cocok untuk digunakan oleh semua jenis kulit, bahkan untuk kulit sensitif.

Foundation ini mampu menutupi noda hitam pada wajah atau bahkan kerutan dengan sempurna.

(Baca juga: 5 Cream Foundation yang Cocok untuk Semua Jenis Kulit)

Wardah Luminous Creamy Foundation

foundation

Harga: Rp 35ribu.

Wardah Luminous Creamy Foundation memiliki tekstur yang creamy sehingga mudah menyatu pada kulit wajah.

Foundation ini cocok untuk digunakan oleh kita yang memiliki jenis kulit wajah yang berminyak.

Make Over Ultra Cover Liquid Matt Foundation SPF 31

foundation

Harga: Rp 120ribu.

Foundation ini akan tahan selama seharian penuh, dan bisa menjaga tingkat kelembapan kulit.

Dengan memiliki kandungan SPF 31, produk ini akan melindungi kulit kita dari paparan sinar matahari.

(Baca juga: 5 Tips Memilih Foundation untuk Wajah Berjerawat)

Caring Colours Stay True Foundation

foundation

Harga: Rp 75ribu.

Produk ini memiliki kandungan minyak alpukat, jojoba oil, dan vitamin A yang menjaga tingkat kelembapan kulit kita.

Foundation ini memiliki kandungan UV protection yang akan melindungi kulit kita dari radikal bebas dan paparan sinar matahari.