Hibiscus-Fenugreek Anti-Ketombe
Caranya rendam satu sendok makan biji fenugreek semalaman. Lalu giling daun kembang sepatu dan biji fenugreek bersama-sama dan campurkan dengan buttermilk.
Aplikasikan campuran ini pada kulit kepala, dan diamkan selama 15 menit. Bilas sampai bersih, lakukan dengan rutin maka ucapkan selamat tinggal pada ketombe kita!
Kembang Sepatu dan Amla untuk Rambut
Caranya campurkan 3 sendok makan bubuk amla dengan 3 sendok makan daun kembang sepatu yang sudah hancur.
Campurkan secara menyeluruh sampai berbentuk pasta. Kita dapat menambahkan jus amlah untuk hasil yang lebih baik.
Aplikasikan masker ini pada rambut, dan diamkan selama 40 menit, lalu bilas sampai bersih.
(Baca juga: Potret Seleb Indonesia Dulu dan Sekarang! Kamu Suka yang Mana?)
Bunga Kembang Sepatu untuk Kondisioner
Caranya hancurkan 8 bunga kembang sepatu dan campurkan dengan air yang cukup sampai berbentuk pasta.
Aplikasikan pasta pada kulit kepala dan rambut yang bersih, dan diamkan selama satu jam lalu bilas dengan air hangat.
Kondisioner ini akan memelihara akar rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut dengan menghidupkan kembali folikel rambut mati.