5 Hal Menarik di Film Hollywood ‘Mile 22’ yang Dibintangi Iko Uwais!

By Indah Permata Sari, Selasa, 21 Agustus 2018 | 13:05 WIB
Mile 22 ()

Nama Iko Uwais, aktor asal Indonesia ini sepertinya akan semakin terkenal di dunia Hollywood. Setelah Iko berhasil sukses memiliki peran di beberapa film Hollywood terkenal seperti Man of Tai Chi, Star Wars: The Force Awakens, dan Beyond Skyline, Iko kembali main film Hollywood berjudul Mile 22.

Di film ini Iko berperan sebagai Li Noor, seorang polisi di sebuah negara Asia. Li Noor ini adalah saksi kunci dan juga seorang informan penting, dan dia akan mengungkapkan informasinya asalkan dia bisa diantarkan dengan selamat menuju pesawat ke Amerika.

Agen CIA bernama James Silva (Mark Wahlberg) bersama timnya pun bertugas mengantar Iko ke pesawat di bandara dengan jarak tempuh daratnya sejauh 22 mil.

Yuk kita lihat 5 hal menarik di film Hollywood ‘Mile 22’ yang dibintangi Iko Uwais!

Iko Jadi Second Lead Male di Film Ini

Mile 22

Di film Mile 22 ini, untuk pertama kalinya Iko menjadi second lead male atau peran utama pria kedua di film Hollywood, dengan peran utamanya diperankan oleh Mark Wahlberg.

Jadi kita enggak hanya melihat adegan yang diperankan Iko Cuma sepintas saja, namun dari awal hingga kahir film, peran Iko sangatlah menonjol dan sangat banyak porsinya.

Iko Masih Menunjukkan Bela Diri Silatnya

Mile 22

Di dalam film enggak disebutkan kalau karakter Li Noor yang diperankan Iko sangat ahli bela diri silat asal Indonesia sih, tapi kita bisa melihat dengan jelas kalau Iko memang menunjukkan kemampuan silatnya di film ini.

Saat press conference film Mile 22 di Plaza Senayan pada Senin, 20 Agustus 2018, manajer Iko, Ricky Siahaan, mengatakan, “Iko memang dipercaya sebagai fight choreographer untuk film ini dan Peter Berg (sutradara film) memberikan kebebasan kepada Iko untuk memberikan gerakan bertarung apapun yang Iko mau.”