Cerita Rifki Ardiansyah, Atlet Karate Penyumbang Emas untuk Indonesia

By None, Senin, 27 Agustus 2018 | 12:35 WIB
()

Saat ini, Rifki sudah berpangkat Sersan Dua (Serda) di Kodam V Brawijaya. Sehari-hari, dia menjabat sebagai Babanmin 2 Pokbanim Jasdam V Brawijaya.

Selama berkarir sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI), dia pernah mengikuti Kejuaraan Nasional Karate Piala Panglima TNI 2017 dan berhasil meraih medali emas pada nomor pertandingan Kumite 55 kilogram.

Dalam usahanya mewujudkan mimpi-mimpi tersebut, Rifki mengaku sangat membutuhkan doa dan dukungan yang tiada henti dari kedua orang tua, keluarga besar, teman-teman dan segenap masyarakat Indonesia.

Kata Sang Pelatih 

Sempat kelelahan Sang pelatih Syamsuddin Barkhani memiliki cerita lain seputar kemenangan Rifki di nomor pertandingan Kumite 60 kilogram Asian Games 2018.

Menurut dia, Rifki merupakan atlet yang tenang. Dengan ketenangan yang dimiliki itu, Rifki mampu mengalahkan lawan-lawannya dalam ajang Asian Games 2018.

Saat masuk babak final, dia melihat Rifki yang sudah kelelahan namun masih mampu menguasai pertandingan dan akhirnya sukses mengalahkan karateka asal Iran.

"Dengan ketenangannya itu, dia bisa tampil dengan sangat baik di Asian Games 2018 dan menyumbangkan medali emas untuk Indonesia," kata Syamsuddin.

BACA JUGA : Mix and Match T-Shirt Ala Natasha Ryder Biar Terlihat Lebih Stylish

Usai Asian Games 2018, sang pelatih berencana untuk mengikutsertakan Rifki ke lebih banyak kejuaraan tingkat internasional untuk menambah poin sekaligus meraih peringkat terbaik dalam World Karate Federation (WKF).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kisah "Arek Suroboyo" Rifki Ardiansyah Sumbangkan Emas Asian Games dari Cabor Karate"