4 Jenis Concealer & Pilihan yang Cocok Untuk Jenis Kulit Kita

By Marcella Oktania, Selasa, 11 September 2018 | 16:25 WIB
concealer (intothegloss.com)

Kita sama-sama tahu kalau concealer memang bisa digunakan untuk menutupi masalah kulit, seperti mata panda, jerawat, atau noda hitam di wajah. Tapi, tahu enggak kalau ada berbagai macam jenis concealer yang bisa kita sesuaikan dengan jenis kulit kita!

Sebenarnya, ada 4 jenis concealer berdasarkan tekstur yang dihasilkan. Keempat concealer ini enggak serta-merta cocok untuk segala jenis kulit. Untuk itu, kita harus memilihnya dengan benar sesuai dengan kebutuhan kulit kita dan hasilnya.

Yuk intip 4 jenis concealer dan pilihan yang cocok sesuai jenis kulit kita masing-masing! 

Baca Juga : Pastikan Selalu Pakaikan Concealer di 5 Area Penting Wajah Kita Ini!

1. Liquid concealer

liquid concealer

Liquid concealer adalah jenis concealer yang paling populer, walaupun sebenarnya enggak semua orang cocok memakai liquid concealer. Liquid concealer bisa menutupi beberapa masalah kulit, seperti mata panda dan wajah kemerahan dengan coverage yang ringan. 

Liquid concealer memang terlihat cocok untuk kulit kering. Padahal kalau sudah mengering, liquid concealer bakalan memperlihatkan kulit yang semakin kering, lho. Itu kenapa liquid concealer lebih cocok buat kita yang punya kulit berminyak dan normal.

2. Cream concealer

cream concealer

Cream concealer punya tekstur yang sangat tebal, seperti krim pada umumnya. Cream concealer biasaya gampang dibaurkan, walaupun enggak segampang membaurkan liquid concealer.

Ada baiknya kita yang punya kulit normal dan kering memakai cream concealer karena bisa melembapkan kulit, nih. Selain itu, walaupun teksturnya agak tebal, cream concealer saat dibaurkan akan memberikan coverage yang enggak terlalu tinggi, ya.

3. Stick concealer

stick concealer

Dibandingkan jenis yang lain, stick concealer adalah yang paling praktis, walaupun agak susah dibaurkan. Teksturnya semi-solid, sehingga lebih bagus untuk menutupi area kecil.