Hal ini akan memberikan dampak baik terhadap lingkungan yang semakin positif dan inklusif.
Sebab, kita cewek adalah potensi sekaligus aset dalam pembangunan masa depan bangsa.” kata Meutia Hatta, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan dalam acara Beauty Talkshow #CantikSatukanKita di Eastern Opulence Resataurant, Jakarta, Selasa (25/9/2018).
Suka Membandingkan Diri dengan Orang lain
Di era media sosial seperti saat ini banyak banget cewek yang suka membandingkan diri mereka dengan orang lain.
Hal tersebut terbukti lewat riset Dove yang menunjukkan bahwa 38% cewek Indonesia suka membandingkan diri dengan orang lain.
Hal ini tentunya sangat berpengaruh terhadap tingkat kepercayaan diri kita lho!
“Penggunaan media sosial sering membuat kita membandingkan diri dengan orang lain, dan terlebih lagi banyak komentar negatif di media sosial bisa mempengaruhi tingkat kepercayan diri seseorang di dunia maya maupun di dunia nyata.
Sebaiknya kita lebih bijaksana dalam berkomentar dan posting di media sosial. Kita harus bersama ciptakan lingkungan yang positif dimulai dari bagaimana kita berinteraksi di media sosial,” kata Sisi Asih selaku influencer dan Pramugari Garuda Indonesia.
BACA JUGA : 3 Rapper Kpop Cowok Kelahiran 94 yang Punya Wajah Enggak Sesuai Umur
Nah, girls! Mulai sekarang kita harus lebih percaya diri dan jangan suka membandingkan diri kita dengan orang lain ya!
Jessica