Super Stylish! Ini 7 Gaya Fashion Si Kembar Maria & Elizabeth Rahajeng

By Marcella Oktania, Senin, 1 Oktober 2018 | 13:30 WIB
Maria dan Elizabeth Rahajeng (instagram.com/elizrahajeng)

Maria Asteria Sastrayu Rahajeng atau yang lebih dikenal sebagai Maria Rahajeng adalah pemenang Miss Indonesia tahun 2014, mewakili Sulawesi Barat. Dengan titelnya tersebut, enggak heran kalau Maria Rahajeng punya gaya fashion yang keren banget.

Namun, ternyata, Maria Rahajeng punya kembaran bernama Elizabeth Rahajeng yang punya gaya fashion enggak kalah keren. Keduanya bahkan bersama-sama menjadi influencer Indonesia yang cukup terkenal.

Bagaimana, ya cara Maria dan Elizabeth terlihat stylish? Intip 7 gaya fashion si kembar Maria dan Elizabeth Rahajeng!

Baca Juga : Putri Indonesia, Miss Indonesia, dan Kontes Kecantikan di Indonesia & Dunia. Ini Perbedaan Kontes Kecantikan yang Perlu Kita Tahu

1. Maria dan Elizabeth sama-sama memakai kemben, blazer, dan celana kain yang elegan. Bedanya, Elizabeth memakai warna biru, sedangkan Maria memakai warna peach!

2. Maria tampil dengan blouse dan front tie up pants berwarna broken white, sedangkan Elizabeth memakai outfits berwarna silver dengan sleeveless top dan tie up skirt.

Baca Juga : 6 Seleb Korea Populer Ini Ternyata Punya Saudara Kembar. Sudah Tahu?

3. Maria dan Elizabeth Rahajeng tampil boho chic dengan dress motif floral koleksi Tory Burch Fall Winter 2018. Elizabeth memakai high neck bell sleeves dress, sedangkan Maria tampil dengan v-neck dress-nya!

4. Tampil feminin, Maria menggunakan mesh blouse yang dipadukan dengan striped pants bersama Elizabeth yang menggunakan front tie blouse dengan celana putihnya!

5. Rayakan hari ibu, ketiganya tampil kompak serba putih! Elizabeth menggunakan loose fringe top dengan celana putih dengan Maria yang menggunakan striped top dan celana putihnya!

Baca Juga : Kompak Banget! Intip 10 Outfit Kembar Kate dan Pippa Middleton

6. Elizabeth memakai floral dress putih yang dipadukan dengan beret hat bersama Maria yang menggunakan dress putih polos yang dipasangkan korset motif sebagai aksesoris pelengkap!

7. Coba tampil chic seperti Maria yang menggunakan striped top yang dibalut dengan oversized blazer beserta fringe crop jeans bersama Elizabeth yang tampil dengan wrap blouse dan side striped pants!

Baca Juga : Ini 4 Alasan Pasangan Korea Sering Mengunakan Fashion Kembaran!