Kemampuan aktingnya telah dibuktikan melalui berbagai drama misalnya That Winter the Wind Blows, What Happened in Bali dan It's Okay, That's Love.
Sahabat karib aktor Song Joong Ki dan Lee Kwang Soo ini dibayar 67.100 US Dollar atau setara dengan Rp1,022 miliar tiap episode.
Baca Juga : 10 Seleb Korea Ini Memiliki Visual Menawan Tanpa Operasi Plastik!
So Ji Sub
So Ji Sub termasuk aktor dengan jam terbang yang tinggi. Ia mengambil bagian dalam drama I'm Sorry, Oh My Venus, Cain and Abel dan Master's Sun yang mendongkrak popularitasnya.
So Ji Sub juga sering menyanyi hip hop dan merilis banyak video musik.
Kini ia dibayar 67.000 US Dollar atau setara dengan Rp1,020 miliar per episode.
Baca Juga : Berkulit Kering, 6 Produk Ini Ada di Tas Makeup Suzy & Rekomendasinya!
Lee Seung Gi
Lee Seung Gi tak hanya aktor, dia juga penyanyi dan pembawa acara yang banyak disukai di Korea Selatan.
Karena kemampuan menghiburnya yang luar biasa, Lee Seung Gi dijuluki Triple Threat.
Saat ini dia sedang menjalani wajib militer, tapi rekor bayarannya selama masih aktif dulu mencapai Rp894 juta per episode.
Baca Juga : 7 Seleb Cowok Korea yang Pernah Dikabarkan Dekat dengan Bae Suzy. Ada Favoritmu?
Anda mungkin bertanya-tanya kenapa Song Joong Ki tidak masuk dalam jajaran lima aktor dengan bayaran termahal?
Suami Song Hye Kyo sekaligus aktor ternama dalam Descendant of the Sun ini masih dibayar Rp766 juta per episode.
Joong Ki berada di urutan ke-8 setelah Yoo Ah In dan Lee Min Ho.(*)
Artikel ini telah tayang di Intisari online dengan judul 5 Aktor Korea Selatan dengan Bayaran Paling Mahal per Episode, Tidak Ada Song Joong Ki lho!