5 Pasangan Kandungan Skincare Ini Harus Dicampur Biar Maksimal!

By Marcella Oktania, Kamis, 1 November 2018 | 15:30 WIB
memakai krim wajah (calyxta.com)

Kalau digabungkan, keduanya bakalan berfungsi lebih baik dan membuat kulit kita terlihat lebih glowing dan terhindar dari penuaan dini!

Vitamin A + Antioksidan

Ada berbagai macam kandungan vitamin A yang bisa kita gunakan, seperti retinoid, retinol, atau retinal. Vitamin A ini bisa bikin produksi kolagen meningkat dan kulit kita bakalan lebih kenyal! Kalau antioksidan sendiri bakalan membuat perlindungan ke kulit kita dari berbagai macam radikal bebas dan menyembuhkan kulit kita.

Begitu digabungkan, kedua kandungan ini bakalan bikin kulit kita sehat luar dalam. Kulit bakalan terlindungi dari luar, sekaligus disembuhkan dari dalam.

memakai krim wajah

Antioksidan + Sunscreen

Antioksidan memang dibutuhkan tubuh kita untuk memperbaiki bagian luar dan dalam tubuh, termasuk kulit kita, sedangkan sunscreen harus dipakai setiap hari untuk melindungi kulit kita dari sinar matahari yang bisa merusak kulit.

Kalau kedua kandungan skincare ini digabungkan, bukan enggak mungkin kita bisa mendapatkan kulit wajah yang cerah dan sehat. Ini karena sunscreen membantu melindungi kulit dari luar, sedangkan antioksidan bakalan memperbaiki sel kulit wajah kita dari dalam!

Baca Juga : Kalau Lagi Berjerawat, Sebaiknya Jauhi 10 Kandungan Skincare Ini!