5 Rekomendasi Headset dengan Suara Bagus di Bawah Rp 100 Ribu

By None, Kamis, 1 November 2018 | 19:33 WIB
Headset murah di bawah 100 ribu (kolase Cewekbanget.id)

Cewekbanget.id- Headset tidak bisa dipisahkan dari smartphone kita bukan. Mendengarkan musik melalui headset bisa memberikan efek tenang serta tak menganggu orang lain.

Buat kalian yang lagi cari headset murah dengan suara bagus, kita punya rekomendasinya nih.

Ini dia 5 rekomendasi headset murah dilansir dari Nextren yang harganya dibawah Rp 100rb.

Di bawah Rp 100rb? Yakin suaranya mantap?

Baca Juga : Cari Tahu Tingkat Kesetiaan Pasanganmu Lewat Tes Kepribadian Berikut

Tanpa perlu berlama-lama, ini dia lima rekomendasi headset murah beserta kelebihan dan kekurangannya.

Rekomendasi pertama dari kami ada headset dengan merk "Vido".

Dari namanya sih terdengar kurang meyakinkan.

Headset dibawah Rp 100 Ribu

Baca Juga : Rekomendasi 5 Smartphone Kece Dengan Pemindai Sidik Jari di Layar

Apalagi kalau dilihat dari segi kemasannya yang kelihatan murahan banget.

Wajar aja sih karena harganya cuma Rp 30ribu.

Dalam satu kemasan hanya terdapat satu buah unit headset dan sepasang busa untuk lapisan di bagian telinga.

Melihat dari bentuknya sih emang lebih mirip headset yang biasa dijual abang-abang pinggir jalan.

Tapi dengan harga Rp 30ribu, kalian sudah bisa dapetin headset berjenis earbuds.

Keren banget sih.

Ngomongin soal kualitas suaranya, headset ini di luar dugaan banget loh.

Suaranya cukup jernih bahkan suara gesekan gitar aja bisa kedengeran jelas.

Suara bass yang dihasilkan juga di luar dugaan.

Baca Juga : Hati-Hati 5 Kesalahan Dalam Ber-Makeup ini Bisa Memicu Jerawat

Cocok buat dengerin lagu-lagu jenis EDM.

Memang benar kata pepatah yang bilang "jangan menilai hanya dari tampilan luarnya" Contohnya ya si headset Vido ini.

Tapi karena headset ini berjenis earbuds jadi suara dari luar pasti akan terdengar.

Jadi headset ini cocoknya dipakai di tempat yang sepi.

Lanjut ke rekomendasi kedua headset murah versi NexTren adalah Knowledge Zenith Piston QKZ-QF2.

Headset dibawah 50ribu

Baca Juga : 4 Inspirasi Gaya Hijab Simple Ayana Moon yang Nyaman Buat Sehari-hari

Bentuk dari headset ini lebih bagus dari Vido.

Material kabel headset ini terbuat dari bahan OFC dengan resistensi kecil.

Jarang banget ada headset murah dengan material kabel kayak begini.

Knowledge Zenith Piston QKZ-QF2 ini dibanderol dengan harga Rp 45ribu.

Sedikit lebih mahal dari Vido.

Headset ini juga sudah ada earphonenya, jadi kalau dipakai untuk telpon atau main game online sudah bisa.

Bahas soal suara, headset ini punya bass yang oke banget.

Cukup nampol di antara headset lain di kelasnya.

Kalau nggak tahu harganya, mungkin headset ini bisa dikira seharga Rp 100ribuan.

Brand ketiga yang mau tim NexTren rekomendasiin adalah buatan dalam negeri Yodja Eka.

Yodja Eka

Baca Juga : Begini Caranya Buat Akun Whatsapp Tanpa Menggunakan Nomor Telepon

Headset ini buatan anak bangsa, dibanderol dengan harga Rp 75rb ternyata kualitasnya bikin melongo.

Yodja Eka ini berjenis earbuds seperti Vido, tapi build quality nya lumayan bagus dibanding si Vido.

Dalam satu bungkus pembeliannya terdapat sebuah unit headset dan dua pasang busa.

Buat karakter suaranya sih hampir mirip sama Vido, cuma suara bass nya sedikit lebih nampol dibanding Vido.

Wajar aja sih harganya juga sedikit lebih mahal.

Headset ini juga cocok buat dengerin lagu-lagu EDM.

Rekomendasi keempat jatoh lagi sama merk Knowledge Zenith tapi sekarang tipe Sport Detachable Cable QKZ-W1PRO

Headset dibawah 100 ribu

Baca Juga : 4 Lipstik Murah Meriah dari Brand Lokal yang Bikin Penampilanmu Fresh

Sesuai namanya, headset ini ditujukan untuk kalian yang ingin berolahraga tapi mau mendengarkan musik.

Headset ini tahan cipratan air. Keren kan? Soal harga, headset ini dibanderol dengan harga Rp 75ribu aja.

Kerennya lagi, material kabel headset ini menggunakan konektor MMCX yang bisa dilepas pasang.

Dengan fitur ini, kalian bisa menyimpan headset dengan lebih mudah tanpa khawatir kabelnya rusak.

Karakter suara yang dibawa sama Knowledge Zenith QKZ-W1PRO ini adalah bass.

Bass nya nendang banget, cocok buat kalian yang suka nge-gym sambil dengerin musik.

Memacu adrenalin banget.

Dengan harga Rp 75ribu, headset ini sudah bisa ngalahin headset seharga ratusan ribu loh.

Terakhir yang akan kita rekomendasikan buat kalian adalah headset dari merk terkenal JBL.

Headset dibawah 100 ribu

Baca Juga : Cocok Buat yang Lagi Diet, Coba 5 Menu Sarapan Anti Gemuk Berikut ini

Loh kok JBL? Pasti mahal.

Tenang aja, headset JBL tipe C100SI adalah headset keluaran resmi JBL yang sangat terjangkau.

Bayangin aja dengan harga Rp 80ribu kalian udah bisa dapetin headset merk JBL dengan garansi resmi.

Meski bungkus pembeliannya terkesan biasa aja, tapi build quality headset ini bagus kok.

Wajar aja dengan embel-embel merk JBL nggak mungkin dong kualitasnya jelek.

Masuk ke kualitas suaranya itu yang bikin JBL ini beda dari empat headset di atas.

JBL CS100SI ini punya kualitas bass yang tipis tapi rapih dan bulat.

Yang menonjol dari karakter suara headset JBL CS100SI ini adalah treble nya yang terdengar mendesis.

Jadi headset ini enak banget buat dengerin lagu-lagu akustik, jazz, atau lagu yang nggak terlalu ngebass.

Kurang cocok buat denger lagu jedak-jeduk.

Nah itu dia lima rekomendasi headset murah suara mantap, harga di bawah Rp 100ribu.

Semoga bisa membantu kalian yang lagi cari-cari headset murah tapi kualitasnya nggak murahan. (*)