Ini 5 Mitos Tentang Bekas Jerawat yang Enggak Perlu Dipercaya Lagi!

By Marcella Oktania, Jumat, 2 November 2018 | 14:00 WIB
bekas jerawat (vogue.co.uk)

CewekBanget.ID - Begitu jerawat muncul ke permukaan kulit. Kita langsung kalang kabut merawatnya biar segera hilang.

Tapi, kalau kita salah merawat jerawat, bekas jerawat pun akhirnya muncul.

Percaya atau enggak, bekas jerawat itu sangat susah dihilangkan. Tapi bukan berarti enggak bisa dihilangkan, seperti yang selama ini kita dengar.

Masih banyak lagi mitos-mitos tentang bekas jerawat yang malah membuat kita insecure dengan bekas jerawat kita!

Yuk cari tahu 5 mitos tersebut dan faktanya! 

Baca Juga : 4 Hal yang Bisa Menyebabkan Bekas Jerawat Jadi Menghitam

Mitos: Semua bekas jerawat sama aja.

bekas jerawat

Fakta: Ada berbagai macam jenis bekas jerawat.

Sama seperti jerawat pada umumnya, bekas jerawat juga punya bermacam-macam jenis, seperti lebih gelap, benjolan, berlubang, dan lain-lain. Ini bisa terjadi karena perawatan yang kita lakukan juga berbeda.