6 Barang Hotel yang Sering Dibawa Pulang, No.5 Nggak Habis Pikir!

By None, Selasa, 13 November 2018 | 16:25 WIB
(The Square)

Cewekbanget.id – Ketika menginap di hotel, pihak hotel pastinya sudah mempersiapkan beberapa barang kebutuhan pribadi untuk digunakan selama di hotel.

Benda-benda tersebut termasuk ke dalam fasilitas hotel.

Fasilitas yang ada di hotel Indonesia maupun di luar Indonesia sebenarnya sama.

Baca Juga : Tes Kepribadian: Gambar yang Pertama Dilihat Ungkap Kelebihan Terpendammu

Berbagai fasilias ini bisa bebas digunakan oleh para tamu hotel selama mereka menginap.

Tidak hanya digunakan ketika mereka menginap, para tamu hotel terkadang juga  membawa pulang berbagai barang-barang ini.

Aksi beberapa oknum tamu hotel sering bikin para pengelola hotel kaget dan tidak habis pikir.

Karena ketika petugas kebersihan masuk ke dalam kamar untuk membersihkan kamar, ada saja barang yang hilang.

Baca Juga : Hati-Hati! 5 Bahaya ini Akan Menghantuimu Jika Tidur Terlalu Lama

Untuk sekedar informasi, berikut adalah barang-barang yang sering menjadi sasaran empuk dibawa pulang oleh para tamu hotel.

  1. Sandal

Sendal

Nah, ini barang pertama yang sering banget dibawa pulang oleh para tamu hotel.

Alasan klasik yang sering dilontarkan oleh pengunjung adalah sandal hotel sebagai kenang-kenagnan dari hotel yang pernah disinggahi.

Baca Juga : Minum Air Madu Hangat Setiap Pagi, dan Rasakan 7 Manfaatnya Bagi Tubuh

  1. Handuk

Perlengkapan hotel yang sering dibawa pulang

Handuk yang tersedia di hotel merupakan fasilitas pelengkap bagi pengunjung.

Biasanya handuk ini terbuat dari bahan yang kualitasnya lebih baik dari handuk pasaran.

Hal tersebut yang melatarbelakangi pengunjung untuk membawanya di koper mereka.

Biasanya para tamu hotel yang kebetulan sedang menginap di hotel ternama dengan fasilitas setara bintang empat atau lima.

  1. Peralatan mandi

Perlengkapan mandi

Perlengkapan mandi nampaknya menjadi favorit para pengunjung hotel untuk dibawa pulang.

Bentuknya yang mini bikin praktis untuk dibawa di dalam tas para pengunjung.

Walaupun penggunaannya cuma sekali hingga tiga kali pakai aja nggak bikin niat pengunjung urung untuk membawa barang ini pulang.

Baca Juga : Cara Agar Tetap Muda dan Anti Gemuk, Wajib Dicoba nih di Usia 20-an

  1. Notes dan Pulpen

Notes dan pulpen

Fungsi notes kecil yang disediakan hotel di kamar tamu berfungsi membuat catatan kecil untuk ditinggalkan bagi petugas penginapan atau kebersihan kamar.

Nah, logo hotel yang tertera di notes dan pulpen bikin tangan pengunjung gatal untuk membawa barang ini.

  1. Sprei, bantal dan gorden

Sprei, bantal dan gorden

Ketiga perlengkapan ini memang sebenarnya tidak boleh dibawa pulang.

Tapi ternyata ada saja tamu hotel iseng yang membawa barang-barang tersebut.

Oknum tamu hotel yang membawa sprei, bantal atau gorden merupakan tamu terniat.

Jangan dicontoh ulahnya ini.

Jika ingin membawa barang-barang ini pulang, kamu harus siap berurusan panjang sama pihak hotel.

Baca Juga : Berumur 2100 Tahun, Mumi Lady Dai Masih Awet dan Bisa Diotopsi

  1. Peralatan Makan

Peralatan makan

Pisau, garpu, sendok sup, sebutkan saja semua peralatan makan yang tersedia di hotel dan kebanyakan akan berakhir di koper tamu yang menginap.

Selain mungkin karena lapar, mungkin juga ia ingin mengoleksi peralatan makan hotel tersebut.(*)

Artikel ini telah tayang di Idea Online dengan judul, “6 Fasilitas Hotel Sering Dibawa Pulang Tamu, Nomor 5 Bikin Kamu Geleng Kepala”