Cewekbanget.id – Enggak bisa dipungkiri ya, girls kalau setiap tempat yang kita tinggali dimensinya pasti berdampingan dengan makhluk astral atau makhluk halus.
Meskipun begitu sebagian dari kita percaya kalau makhluk halus lebih menyukai tempat yang kosong, kotor, lembab, dan tidak berpenghuni.
Tempat kosong tersebut lebih disukai makhluk halus karena mereka merasa lebih aman tinggal tidak satu ruang yang sama dengan manusia.
Enggak heran ya, girls beberapa bangunan kosong yang terbengkalai ini akhirnya menjadi terkesan menyeramkan.
Hal ini juga berlaku bagi beberapa bangunan di Indonesia.
Menurut kesaksian masyarakat sekitar, mereka sering mendengar suara-suara aneh.
Beberapa kejadian misterius di luar nalar manusia juga pernah dialami oleh mereka.
Berikut bangunan paling angker di Indonesia yang bikin kita merinding:
Baca Juga : 6 Film Horor Indonesia yang Akan Tayang Pada November 2018, Berani ?
Menara Saidah Jakarta
Lebih dari 11 tahun Menara Saidah ditinggalkan dan terbengkalai.
Menara Saidah pada awalnya adalah sebuah gedung perkantoran dengan 28 lantai.
Gedung ini ditinggalkan karena kondisi bangunan yang miring.
Konon saat pekerja berusaha menghancurkan gedung ini dan membangun kembali agar tidak miring, pekerja tersebut justru sakit.
Jika kita masuk Menara Saidah, kita bisa mendengar suara gemuruh padahal instalasi listrik sudah padam seluruhnya.
Beberapa orang mengatakan kalau Menara Saidah dibangun di atas kuburan.
Masyarakat sekitar juga mengatakan kalau penampakan kuntilanak merah sering terlihat.
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR