Enggak saling mengerti
Kalau kita benar-benar dekat dengan satu orang dan lagi chat, kita bisa tahu bagaimana dia bakal ngomong di dunia nyata alias chat tersebut seperti punya suaranya sendiri. Dengan begitu, kita bisa saling mengerti apa yang diungkapkan orang lain lewat chat, apakah sedang sedih, marah, atau bercanda.
Tapi, kalau hubungan lagi berada di ujung tanduk, kita dan pasangan enggak bakalan berusaha untuk mendengar 'suara' dari chat dan mencoba mengerti apa yang ingin disampaikan.
Enggak mesra lagi
Saat kita dan pacar sudah sering berantem, kita juga enggak bakalan punya waktu lagi untuk saling mesra-mesraan lewat chat.
Semua isi chat kita bakalan terlihat seperti ngomong dengan teman, atau bahkan yang lebih parah lagi seperti ngomong dengan orang yang dibenci!
Sudah enggak ada pula omongan "aku sayang kamu" atau "aku kangen kamu", yang ada hanya omongan tentang diri sendiri dan selalu menuntut hal yang penting satu sama lain. (*)
Baca Juga : Buang Sial! 5 Seleb Hollywood Ini Potong Rambut Usai Putus Cinta!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR