Etude House My Lash Serum (Rp 75.000)
Kalau pengin memakai produk dari Korea, kita bisa mencoba Etude House My Lash Serum, nih!
Dikemas dalam botol yang transparan dan bertutup pink, kita bakalan mendapatkan aplikator seperti sikat maskara pada umumnya.
Sesuai dengan kegunaannya, kita bisa mendapatkan bulu mata yang lebih lentik dan panjang kalau rajin digunakan tiap hari, lho!
Erto's Eyelash Serum (Rp 75.000)
Kita yang punya bulu mata gampang rontok, Erto's Eyelash Serum bakalan jadi produk yang mengatasinya, deh!
Erto's Eyelash Serum bakalan menutrisi bulu mata kita biar enggak hanya cepat panjang, tapi juga kuat dan enggak gampang rontok!
Cara memakai produk ini agak unik, yaitu kita teteskan ke jari tangan dan jadikan tangan kita sebagai 'aplikator' untuk bulu mata kita. Pastikan untuk memakainya sebelum tidur sehingga hasilnya lebih maksimal, ya.
Baca Juga : Bulu Mata Palsu atau Ekstension? Ini Kelebihan & Kekurangannya!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR