Tapi buat yang memiliki tanda-tanda depresi, hal apapun rasanya enggak banyak membantu, termasuk hobi, sahabat, bahkan keluarga. Kita jadi malas ngapa-ngapain dan lebih sering memilih tidur.
Baca Juga : 5 Film Cina Romantis yang Asik Kita Saksikan Saat Liburan Imlek!
Pengin Menghindari dari Orang-orang
Menyendiri di kamar sambil marathon drama korea kesukaan masih terbilang wajar.
Tapi kalau kita sudah benar-benar mengasingkan diri sampai enggak menggubris chat dari sahabat atau orang terdekat, berarti ada hal serius yang terjadi pada diri kita.
Sahabat Bilang Kita Sudah Berubah
Dikutip dari seventeen.com, Tara Cousineau, seorang psikologis klinik mengatakan bahwa terkadang sahabat lah yang mengetahui tanda-tanda kita mulai depresi.
Misalnya, sahabat merasa kita tidak menjadi diri kita sendiri pada normalnya dan menunjukkan gelagat yang aneh seperti emosi yang tidak menentu.
Soal Makan
Seseorang yang depresi bisa memiliki tanda enggak mau makan. Tapi ada juga yang depresi dan malah punya napsu makan yang enggak terkontrol.
Masa Depan Terlihan Enggak Menyenangkan
Kita jadi merasa kalau enggak ada hal yang menarik di masa depan. Kita juga jadi cenderung enggak punya mimpi dan rencana dan berpikir enggak ingin melakukan apa pun di masa depan nanti.
Baca Juga : Bongkar! Manfaat Mendengarkan Musik untuk Kesehatan! Sudah Tahu?
Mengonsumsi Obat
Parahnya lagi, tanda-tanda depresi bakal sering muncul kalau kita sudah mulai mengonsumsi obat untuk menenangkan pikiran kita, bahkan sampai harus konsumsi obat terlarang atau mabuk-mabukan.
Hal-hal yang kita piker bakal bisa menjauhkan kita dari masalah yang kita hadapi tapi justru malah merusak tubuh kita.(*)
Indra Pramesti
KOMENTAR