Cewekbanget.ID - Mulai tahun ini, enggak ada lagi alasan lagi buat kamu yang sudah berusia 17 tahun untuk enggak punya SIM atau Surat Izin Mengemudi!
Pasalnya, di Indonesia bakal ada SIM Milenial lho yang ditujukan bagi para pelajar SMA yang sudah berusia 17 tahun untuk segera membuat SIM.
Ini adalah program yang dilakukan oleh Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri yang mengajak para pelajar SMA untuk membuat SIM.
Baca Juga : Siswi SMP di Kupang Dicabuli oleh Ayah Kandung, Ini 3 Faktanya!
Dilaksanakan Mulai Maret 2019
Dilansir dari laman tribunnews.com, kegiatan sosialisasi ini bisa dimulai pada Maret 2019, dengan tahap awal fokus di masing-masing Ibu Kota Provinsi.
Jadi nanti Korlantas Polri bakal datang ke SMA di seluruh Tanah Air buat mengajak siswa dan siswi bikin atau perpanjang SIM.
Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri mengatakan, “Kita akan memberikan pelayanan membuat SIM ke sekolah-sekolah, namun dengan catatan semua persyaratan yang sesuai dengan undang-undang harus dipenuhi.”
Baca Juga : Westlife Ungkap Keinginan Mereka untuk Kolaborasi dengan BTS!
SIM Dengan Desain Khusus
Supaya menarik, desain SIM ternyata dibuat dengan khusus juga lho.
Desain dan motifnya berbeda dari SIM yang biasanya, sehingga bisa terlihat jelas kalau ini adalah SIM Milenial.
Hanya Untuk SIM C
SIM Milenial ini juga ternyata hanya untuk SIM C atau sepeda motor saja ya girls. Jadi bagi kamu yang mau buat atau perpanjang SIM C, bisa coba SIM Milenial ini.
Korlantas juga menjelaskan ketika pembuatan dan perpanjang SIM Milenial, mereka akan memberikan pelatihan buat para remaja soal keselamatan berkendara dan cara berkendara yang baik serta benar ketika membawa motor.
Baca Juga : Ada 3 Alasan Kuat Kenapa Bangkai Kucing Sulit Ditemukan. Bikin Sedih!
Kalau kamu, pengin juga punya SIM Milenial ini enggak, girls? (*)
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR