Cewekbanget.id - Makin enggak ada yang bisa meragukan popularitas dan kesuksesan BTS saat ini.
Boyband dari Big Hit Entertainment itu sukses membuat tiket tiap konser Love Yourself habis terjual.
Enggak terkecuali rangkaian konsernya di stadium berkapasitas besar di dunia dengan Love Yourself: Speak Yourself.
Baca Juga : Ini 8 OST Drama Korea yang Dinyanyikan Lee Hong Ki! Sudah Dengar?
Stadium besar di dunia
Beberapa stadium berkapasitas besar untuk Love Yourself: Speak Yourself ini seperti Rose Bowl Stadium di Los Angeles, Soldier Field di Chicago, Metlife Stadium di New Jersey, Alianz Parque di Sao Paulo, Wembley Stadium di London, dan Stade de France di Prancis.
Baca Juga : 10 Foto Kesialan Ini Jadi Bukti Kalau Semesta Suka Ngajak Bercanda
Tiket sold out
Tiket untuk Wembley Stadium, Stade de France, Metlife Stadium, Soldier Field, dan Rose Bowl sudah habis terjual.
Para ARMY 'berperang' untuk mendapatkan tiket untuk menonton BTS yang dijual pada Jumat (1/3/2019) pagi hari waktu setempat.
Wembley di London berkapasitas 90 ribu kursi dan merupakan stadium terbesar kedua di Eropa
Dan Stade de France di Prancis bisa menampung 85 ribu penonton.
Tiket konser di Wembley Stadium habis terjual hanya dalam waktu 1,5 jam lho.
Baca Juga : Ramalan Zodiak Hari Ini, 2 Maret 2019. Sagittarius Lagi Jenuh Banget!
BTS WORLD TOUR ‘LOVE YOURSELF: SPEAK YOURSELF’
- 01.06.2019 (SAT) 19:30 : London @ Wembley Stadium
- Tickets SOLD OUT
- Stay tuned : Sat 02 Mar @ 9am #BTS #SPEAKYOURSELF #LONDON #WEMBLEYSTADIUM pic.twitter.com/sRzj2JA8tJ
— Wembley Stadium (@wembleystadium) March 1, 2019
Tambahan hari konser di Wembley
Melansir dari Naver, karena antusian ARMY London, Big Hit Entertainment menambah hari konser BTS.
Jadi, konser BTS di Wembley bakal digelar selama dua hari, yaitu pada 1-2 Juni 2019.
BTS have added an additional date to their "LOVE YOURSELF: SPEAK YOURSELF" world tour in London at the Wembley Stadium for June 2nd after tickets for June 1st sold out in a mere 90 minutes
Tickets for the June 2nd concert will be available March 8th
— 파룬 (@balloon_wanted) March 1, 2019
https://t.co/mF27HuxKBb pic.twitter.com/jcDXuh6rWx
Buat tiket tanggal 2 Juni akan dijual pada 8 Maret mendatang.
Daebak banget ya kekuatan ARMY dan BTS! (*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR