Cewekbanget.ID – Kabar duka datang dari Mikha Tambayong. Sang ibunda, Deva Malaihollo meninggal dunia di rumah sakit pada Minggu (3/3/2018).
Dilansir dari Kompas.com, ibu dari kekesih Daniel Wenas itu meninggal setelah dirawat intensif selama satu minggu karena penyakit Autoimun.
Penyakit Autoimun merupakan penyakit yang disebabkan sistem kekebalan tubuh terlalu kuat, sehingga melawan jaringan tubuh sendiri atau protein ekstraselular.
Baca Juga : Benarkah Payudara Kita Berhenti Bertumbuh? Ini Jawabannya Girls!
Hingga saat ini masih belum diketahui penyabab dari penyakit Autoimun, seperti yang diderita oleh ibu Mikha Tambayong.
Namun, ada beberapa faktor yang diketahui dapat menungkatkan risiko seseorang untuk menderita penyakit yang sama dengan Deva Malaiholo ini.
Etnis
Beberapa penyakit autoimun ternyata dapat menyerang etnis tertentu.
Baca Juga : 5 Zodiak Ini Dikenal Suka Selingkuh! Perlu Diwaspadai Nih!
Hal ini sama seperti diabetes tipe 1 yang menimpa orang Eropa atau lupus yang rentan terjadi pada orang Afika-Amerika dan Amerika Latin.
Gender
Menurut para ahli, cewek lebih rentan terserang penyakit automun dibandingkan dengan pria.
Dan, biasanya penyakit autoimun ini dimulai pada masa kehamilan.
Lingkungan
Paparan sinar matahari, bahan kimia, infeksi virus dan bakteri juga bisa menjadi penyabab kita terserang autoimun dan memperparah keadaannya.
Baca Juga : Kenalin 8 Bujukan Cowok untuk Berhubungan Seks dan Cara Menolaknya!
Riwayat Keluarga
Biasnaya penyakit autoimun juga dapat menyerang anggota keluarga yang lain.
Meskipun enggak selalu terserang penyakit autoimun yang sama, tetapi jika ada keluarga yang terkena penyakit ini, kemungkinan besar ada keluarga yang lain juga terserang penyakit autoimun. (*)
KOMENTAR