CewekBanget.ID - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang enak dan menyehatkan.
Hampir segala olahan telur sangat lezat dan bisa kita nikmati entah sebagai cemilan atau lauk makan berat.
Enggak heran telur jadi makanan favorit kita semua.
Telur yang jadi makanan favorit kita semua ternyata punya banyak manfaaat yang mengejutkan.
Dilansir dari nakita, studi terbaru menunjukan manfaat yang mungkin kita peroleh saat makan 2 hingga 3 butir telur ayam setiap harinya.
Apa saja manfaat telur ayam bagi tubuh kita?
Berikut manfaat telur ayam bagi tubuh kita apabila kita konsumsi rutin:
Baca Juga : Didominasi Film Horor, Ini 5 Film Indonesia yang Siap Tayang April 2019!
Melindungi otak
Telur mengandung salah satu nutrisi yang membuat otak bekerja maksimal.
Telur sendiri mengandung kolin dan penelitian klinis membuktikan kalau kolin adalah bahan membangun terpenting otak.
Kekurangan kolin bisa membuat kita mengalami penuran ingatan.
Membantu penglihatan
Telur mengandung lutein yang bisa membuat penglihatan kita semakin baik.
Saat seseorang mengalami penurunan penglihatan atau perubahan jaringan mata, jaringan tersebut bisa saja menumpuk dan penglihatan semakin memburuk.
Baca Juga : Avengers & 5 Film Hollywood Ini Sangat Dinantikan di Bulan April 2019!
Cara Mengetahui Personal Color Agar Lebih Percaya Diri Bersama Wardah, Cuma di Cosmetic Day 2024!
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR