CewekBanget.ID - Percaya atau enggak, pipi yang tembem membuat wajah kita terlihat lebih bulat dan entah kenapa enggak menarik!
Kalau pipi kita kelewat tembem dan membuat kita jadi terlihat gemuk, ada baiknya kita seimbangkan dengan memakai makeup yang benar, nih.
Dengan trik makeup yang tepat, kita bakalan bisa membuat pipi kita jadi terlihat tirus, lho!
Makanya, yuk segera kuasai 7 trik makeup ini biar pipi yang tembem jadi tirus, deh!
Baca Juga : 5 Tips Memakai Hijab Biar Wajah Tembem Kita Jadi Terlihat Tirus!
Ubah alis kita jadi lebih menukik
Alis Korea atau alis yang lurus memang bisa bikin tampilan kita terlihat lebih polos dan girly. Namun, enggak selamanya alis yang lurus bisa bikin tampilan kita terlihat flawless, terutama buat kita yang punya pipi tembem.
Akan lebih baik kalau kita gambar alis agak sedikit menukik. Alis yang menukik akan membuat ilusi pipi tembem dan bulat kita menjadi lebih tirus, lho!
Gunakan cream blush
Dibandingkan jenis blush lain, cream blush adalah yang terbaik buat pipi tembem, karena bisa memperlihatkan hasil yang lebih natural.
Jadinya, pipi tembem kita enggak bakalan terlihat makin menonjol dengan jenis blush on yang salah, deh!
Pemilihan warna blush on yang tepat
Ada baiknya kita enggak sembarangan memilih warna blush on juga nih, karena warna blush on yang salah bikin pipi kita malah makin tembem.
Oleh karena itu, coba hindari warna blush on seperti merah ataupun pink, karena bisa makin menarik perhatian orang lain ke pipi tembem kita.
Akan jauh lebih baik kita pakai bronze blush atau bahkan silver blush on yang bisa bikin tulang pipi kita terlihat lebih naik, alias jadi lebih ramping dan tirus!
Pakai blush on di daerah hidung
Pernah dengar teknik blush on seperti orang mabuk atau drunk blush?
Ternyata, teknik ini bisa meniruskan pipi tembem kita, lho!
Jadi, aplikasikan cream blush pada bagian hidung dan pipi kita, lalu dibaurkan dengan halus, sehingga menimbulkan hasil yang lebih natural!
Baca Juga : Punya Pipi Tembem? Lakukan 6 Cara Simpel Ini untuk Menghilangkan Lemak di Pipi!
Makeup yang membuat mata besar
Kalau pengin pipi kita tembem, ternyata makeup mata juga membantu, nih!
Pastikan kita selalu memakai makeup mata, sehingga mata kita terlihat lebih besar dan perhatian orang bakalan tertarik ke mata kita, bukan ke pipi tembem kita.
Jadi, selalu aplikasikan eyeliner, eyeshadow, dan terutama maskara, girls!
Contouring & highlighting bakal membantu
Bukan rahasia lagi kalau pipi tembem kita bisa tersamarkan dengan baik lewat teknik contouring dan highlighting.
Untuk contouring, cari tahu dulu di mana letak tulang pipi kita. Setelah itu, aplikasikan contouring tepat di tulang pipi, sehingga menjadikan wajah kita terlihat lebih panjang untuk menghilangkan pipi tembem kita, nih.
Selanjutnya, highlight bagian atas tulang pipi kita biar tulang pipi lebih naik dan jadi lebih tirus!
Pilih warna lipstik yang natural
Ternyata, warna bibir yang natural bisa bikin penampilan pipi kita terlihat lebih tirus!
Jadi, selalu aplikasikan lipstik dengan warna nude, ya. Kita juga bisa mengaplikasikan lipstik dengan warna peach pink ataupun dusty pink biar terlihat lebih natural.
Setelah itu, jangan lupa aplikasikan sedikit lip gloss untuk memberikan kesan yang manis! (*)
Baca Juga : Dibilang Tembem dan Gendut oleh Netizen, Ini Jawaban Cerdas Prilly Latuconsina!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR