CewekBanget.ID - Kita yang mau punya foundation dengan tingkat light dan heavy coverage, kita bakalan butuh yang foundation yang berbeda, nih! Tandanya, kita butuh makeup yang berbeda juga dan pengeluaran makin banyak.
Namun, dengan teknik pengaplikasikan foundation yang tepat, kita bakalan dapatkan hasil coverage yang beragam!
Yuk pelajari gimana caranya menjadikan foundation bisa jadi light, medium, hingga heavy coverage hanya dengan satu foundation aja!
Baca Juga : Mana yang Lebih Baik? Foundation, Cushion Foundation, atau BB Cream?
Light coverage
Light coverage bakalan cocok dipakai untuk tampilan sehari-hari, karena bikin tampilan kita terlihat lebih natural dan berseri alami!
Untuk membuat foundation punya light coverage, kita bisa ambil foundation pilihan kita dan aplikasikan ke tengah wajah, yaitu dahi, hidung, dan dagu, karena di area ini warna kulit kita biasanya enggak merata!
Untuk membaurkan foundation, pastikan kita menggunakan beauty blender yang lembap, sehingga tampilan kita bakalan jadi lebih natural! Caranya, tepuk-tepuk beauty blender ke bagian tengah wajah. Sisa foundation bisa ditepuk ke bagian luar wajah, seperti pipi rahang, dan dekat garis rambut.
Medium coverage
Medium coverage bakalan cocok dipakai untuk kita yang punya masalah wajah berlebihan, tapi pengin terlihat lebih flawless. Medium coverage juga cocok untuk dipakai tiap hari, kok!
Mendapatkan tampilan medium coverage bakalan agak tricky dibandingkan dengan light atau heavy coverage.
Caranya, basahi beauty blender, peras untuk mengeluarkan sisa air, dan serap sisa air dengan tisu. Setelah itu, berikan sedikit foundation pada beauty blender dan gulingkan beauty blender ke wajah kita. Terakhir setelah wajah tertutupi foundation, tekan-tekan sedikit beauty blender sehingga foundation jadi terlihat menyatu dengan kulit kita.
Baca Juga : Wajib Tahu, Ini Perbedaan Foundation Cream, Mousse, Powder dan Liquid!
Heavy coverage
Heavy coverage biasanya kita pakai untuk acara yang penting, seperti kondangan, pesta, ataupun ketemu orang penting lainnya.
Heavy coverage memang bikin kita terlihat seperti pakai dempul, makanya pengaplikasikan foundation harus hati-hati banget, nih!
Pertama, kita wajib banget memakai primer yang bisa menyamarkan pori-pori kita. Ini karena heavy coverage foundation biasanya bakalan bikin pori-pori kita terlihat lebih jelas!
Kedua, aplikasikan foundation dengan menggunakan flat brush, dimulai dari bagian tengah wajah (dahi, hidung, dan dagu) untuk menutupi kulit wajah yang enggak merata. Dengan sisa foundation, baurkan pada bagian area lain yang belum tertutupi foundation.
Setelah itu, kita bisa menepuk-nepuk flat brush ke bagian yang berpori-pori besar, seperti daerah dekat hidung. Ini supaya foundation jadi "masuk" dan menutupi pori-pori dengan baik, lho!
Terakhir dan langkah penting, set wajah kita dengan translucent powder yang bikin tampilan heavy coverage kita tahan lama dan enggak gampang berminyak!
(*)
Baca Juga : 5 Foundation di Bawah 200 Ribu yang Punya Banyak Shade Warna!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR