Menukarkan ke Bank Indonesia
Lewat tweet terbarunya, Putri menceritakan kalau ia pergi ke Bank Indonesia untuk menukarkan uang-uang tersebut atas saran netizen Twitter.
Ia memisahkan uang-uang tersebut jadi 2 bundle. Bundle pertama adalah uang yang telah dimakan rayap dan bundle kedua adalah uang sejumlah 5,4 juta yang kemudian ia bawa ke Bank Indonesia.
Total uang yang gue temuin di lemari setelah gue taksir itu sekitar 10jt an. Yang dipisah jadi 2 bundle.
— Putri Buddin (@putribuddin) August 19, 2019
1 bundle udah jadi sarang rayap jadi langsung gue buang
1 bundle lagi yang dibungkus plastik yang gue foto, sejumlah 5,4 juta (yang bisa terhitung).
Pilih uang yang memenuhi syarat BI untuk ditukarkan
Di bank, Putri dan petugas BI memilih uang selembar demi selembar dan menghitung kelayakan uang yang enggak rusak.
Menurut aturan bank, uang yang bisa diganti minimal punya keutuhan fisik minimal 67 persen.
"Fungsi alat ini membaca kelayakan dan keutuhan uang secara fisik.
Uang yang dapat diganti harus memiliki keutuhan fisik sebesar min.67%. Jadi kalau serinya hilang atau tidak lengkap, tapi keutuhan fisiknya di atas 67%, uangnya bisa diganti dengan uang baru," tulisnya.
Fungsi alat ini membaca kelayakan dan keutuhan uang secara fisik.
— Putri Buddin (@putribuddin) August 19, 2019
Uang yang dapat diganti harus memiliki keutuhan fisik sebesar min.67%. Jadi kalau serinya hilang atau tidak lengkap, tapi keutuhan fisiknya di atas 67%, uangnya bisa diganti dengan uang baru. pic.twitter.com/8lFkOiNb6A
Uang yang enggak memenuhi syarat langsung ditandai buat enggak diganti
"Nah prosesnya kurang lebih kaya gini. Uang yang keutuhan fisiknya di bawah 67% langsung dicap “TIDAK DIGANTI” sedih dah ngeliatinnya :(
Selisih persenannya soalnya sedikit di bawah 67%," tulisnya.
Nah prosesnya kurang lebih kaya gini. Uang yang keutuhan fisiknya di bawah 67% langsung dicap “TIDAK DIGANTI” sedih dah ngeliatinnya :(
— Putri Buddin (@putribuddin) August 19, 2019
Selisih persenannya soalnya sedikit di bawah 67% pic.twitter.com/UqnA9HmcqX
Baca Juga: Dari Aqua 'Barbie Girl' Sampai Jamrud, Ini Line Up The 90's Festival!
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR