CewekBanget.ID – Pelantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin pada Minggu (20/10/2019) menjadi sorotan publik dan media.
Banyak tokoh penting dari dalam negeri dan luar negeri yang menghadiri pelantikan presiden dan wakil presiden ini.
Ternyata ada hal lain yang menjadi sorotan saat acara pelantikan presiden dan wakil presiden berlangsung, yaitu anak dari tokoh-tokoh penting yang hadir.
Ada Pangeran Abdul Mateen yang merupakan anak Sultan Brunei Darussalam dan Putri Eswatini, Sikhanyiso Dlamini anak dari Raja Eswatini Mswati III.
Nah kali ini kita bakal bahas tentang Putri Eswatini, Sikhanyiso Dlamini yang menawan. Yuk kita lihat!
Anak dari Raja Eswatini
Sikhanyiso Dlamini menjadi sorotan publik saat mendampingi ayahnya, Raja Eswatini Mswati III di Istana Merdeka Jakarta.
Cewek kelahiran 1 September 1987 ini ternyata lahir di Mbabane, ibukota negara Eswatini.
Punya Banyak Saudara
Sikhanyiso Dlamini merupakan putri sulung dari Raja Mswati III.
Dia adalah anak pertama dari 30 bersaudara dan ibunya adalah salah satu dari 15 istri Raja Mswati III, yaitu Inkhosikati LaMbikiza.
Baca Juga: Terlihat Sederhana, Ini Potret Mewah Keluarga Kerajaan Saat Sedang Liburan. Mana Favoritmu?
Mencuri Perhatian Saat Pelantikan
Saat mendampingi ayahnya dalam acara pelantikan, Sikhanyiso Dlamini tampak anggun dengan gaun dominan hitam.
Gaun ini semakin menarik karena dihiasi dengan permata warna-warni dipadu dengan bulu warna hitam di bagian bawahnya.
Menempuh Pendidikan Tinggi
Cewek 32 tahun ini ternyata suka belajar dan punya banyak prestasi lho.
Dia pernah menempuh pendidikan drama di Biola University, California.
Selain itu, dia juga lulusan dari Universitas Sydney dengan gelar master dalam bidang komunikasi digital.
Enggak cuma dalam bidang pendidikan, Sikhanyiso Dlamini ternyata pernah mengikuti ajang kecantikan Miss Swaziland Tourism dan Miss Deaf Africa.
Putri Eswatini, Sikhanyiso Dlamini ternyata juga merupakan seorang dewan direksi dari MTN Swaziland, perusahaan telekomunikasi seluler multinasional.
Punya Pandangan Berbeda dengan Ayahnya
Raja Mswati III menganut paham poligami dan memiliki 15 istri.
Namun Sikhanyiso Dlamini menentang paham poligami dan patrilineal.
Bahkan dia memiliki misi sendiri untuk mempromosikan budaya Afrika.
Wah keren juga ya sosok Putri Eswatini, Sikhanyiso Dlamini ini!
(Beverly Valentina)
(*)
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR