Cewekbanget.id - Membahas soal fashion, Yuki Kato memang dikenal punya fashion statement yang kece, ya.
Yuki juga dikenal jago padu padan outfit dengan gaya simpel tapi tetap terlihat keren.
Salah satunya yang menarik perhatian adalah gaya Yuki Kato saat pergi bersama Mama dan adiknya, Sakura Kato.
Baca Juga: 5 Kalimat Sakti Buat Motivasi Diri Sendiri Biar Enggak Sedih Lagi Setelah Putus Cinta!
Pergi nonton film bareng, ternyata Yuki Kato, sang Mama dan adik bungsunya, Sakura Kato tampil dengan gaya fashion yang kompak, lho!
Penasaran ketiganya pakai outfit apa saat pergi nonton bareng? Yuk, simak ulasannya gaya Yuki Kato dan keluarga ala cewekbanget.id!
Dilansir dari akun instagram @ykmanagement_, Yuki Kato tampil kompak bareng Mama dan adiknya saat pergi menonton salah satu film terbaru Disney, Maleficient.
Baca Juga: 5 Model Tunik Motif Floral Kekinian untuk Gaya Hijabers Modis. Tiru, Yuk!
Kompak dan kece banget! ketiga tampil senada bergaya simpel dengan outfit hitam, girls.
Sang Mama, Twinawati tampil menawan dengan maxi dress simpel warna hitam yang dipaduin dengan flat shoes merah.
Sementara sang adik, Sakura Kato tampil cute bergays simpel dengan lace top hitam, rok mini merah dengan hint oranye dan open toe sandal.
Enggak kalah kece dari sang adik dan Mama, Yuki Kato tampil catchy dengan outfit serba hitam, yaitu kemeja hitam yang dipaduin dengan cutbray pants hitam dan sneakers.
Outfit serba hitam ini Yuki Kato paduin dengan gaya rambut simpel yang dibiarkan tergerai natural. Simpel tapi chic, ya.
Itu dia gaya kompak Yuki Kato bareng Mama dan sang adik. Kompak dan seru banget, ya! (*)
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR