1. Pembagian Budget
Tips pertama, kita bisa bikin daftar kebutuhan selama sebulan, jadi kita tahu mau mengalokasikan uang kemana. Yup! pembagian budget memang penting biar kita enggak boros.
Bikin daftar kebutuhan dan pembagian budget-nya juga enggak perlu yang ribet-ribet, girls. Buat yang simpel dan mudah dipahami saja, ya.
Misalnya, bagi kebutuhan dan budget yang kita alokasikan untuk hal itu, misalnya untuk transport, jajan, dan entertain (hiburan).
Fungsinya, kita jadi tahu berapa jumlah uang yang dialokasikan untuk ketiga hal tersebut.
Jadi, kalau salah satu jatah dari tiga bagian itu habis, berarti kita enggak boleh mengganggu budget pengeluaran lainnya. Kecuali kalau benar-benar mendesak.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, 4 April 2020. Virgo Lagi Patah Hati!
2. Jangan lupa catat pengeluaran setiap hari
Tips yang enggak kalah penting, kita wajib banget baut catat pengeluaran setiap hari. Ini membantu buat mengontrol pengeluaran kita biar enggak berlebihan.
Selain itu, kita jadi ingat uang kita kepakai buat beli apa saja. Enggak ada lagi deh pertanyaan 'Lho, uangku habis kemana, ya?' he-he.
Oiya, jangan lupa untuk bikin target maksimal uang yang kita keluarkan setiap hari berapa, ya. Kalau melebihi target, artinya besok kita harus mengurangi pengeluaran.
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR