CewekBanget.ID - Ditaksir oleh seseorang rasanya menyenangkan, tapi bagaimana jika yang menyukai kita justru sahabat kita sendiri?
Seringkali kita sulit membedakan gestur sahabat sesuai perannya sebagai teman dekat kita, atau perilakunya yang menunjukkan bahwa ia menganggap kita lebih dari itu.
Meski ada banyak pertanda yang dapat menunjukkan kalau sahabat naksir kita, 5 tanda-tanda ini akan mudah sekali terlihat kalau kita lebih peka.
Baca Juga: 5 Cara Jadi Sahabat yang Jujur Tanpa Menyakitinya. Biar Persahabatan Langgeng!
Bicara tentang Pasangan
Biasanya, ketika sahabat naksir kita, mereka seakan merespon dengan setengah hati atau sepenuhnya acuh dengan segala obrolan kita mengenai orang yang kita sukai atau prospek pasangan idaman kita.
Malah, bisa saja ketika kita bilang kalau kita menyukai seseorang atau berpacaran dengan orang selain sahabat kita itu, dia menunjukkan sikap enggak setuju yang terang-terangan, misalnya dengan mengatakan kalau kita enggak cocok dengan orang tersebut.
Baginya, kita jauh lebih cocok bersanding dengan dirinya.
Baca Juga: Fakta Menarik Persahabatan Antar Cewek dan Cowok! Bisa Tulus?
Curi-curi Pandang
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR